Tingkat Pusat Bergejolak, PPP Bantul Klaim Tetap Solid
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL — Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Bantul mengklaim semua pengurus hingga kader PPP di wilayah Bantul tetap solid meski ada gejolak kepengurusan tingkat Pusat.
Sebagaimana diketahui, di tingkat Pimpinan Pusat PPP terjadi geolak.
Advertisement
Ketua Umum DPP PPP Suharso Manoarfa diberhentikan melalui Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) dan menggantikannya dengan Muhammad Mardiono sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum sampai masa jabatan 2025. Sementara kubu Suharso Manoarfa dikabarkan melawan dan tetap sebagai Ketua Umum.
BACA JUGA: Bansos BBM di Bantul Dicairkan Jumat, Penerima Bertambah Hampir 30.000
Ketua DPC PPP Bantul, Eko Sutrisno Aji mengatakan persoalan yang terjadi di tubuh PPP saat ini merupakan urusan pimpinan tingkat Pusat. Sementara PPP di daerah termasuk Bantul tetap solid dan kini sedang fokus menghadapi pilkada 2024 mendatang.
"Konflik yang ada itu di DPP tapi ditingkat DPC kita solid enggak masalah. Apalagi yang berkonflik sesama kader PPP tentunya tidak ingin PPP terpuruk,” katanya, Kamis (8/9/2022)
Eko mengatakan DPC PPP Bantul saat ini sedang melakukan penjaringan dan penyaringan bakal calon legislatif untuk tingkat kabupaten. Selain itu juga fokus membentuk kepengurusan hingga tingkat perdukuhan.
Untuk kepengurusan tingkat kapanewon, kata dia, sudah terbentuk di 17 kapanewon. Selanjutnya kepengurusan tingkat kalurahan hingga perdukuhan yang dalam waktu dekat juga bakal terbentuk. Ia memastikan kepenguursan PPP di Bantul sampai tingkat bawah tidak terpengaruh dengan gejolak kepemimpinan tingkat Pusat. “Dinamika kepemimpinan di Pusat biar diselesaikan tingkat Pusat,” kata dia.
Sementara di daerah saat ini sedang fokus untuk pemenangan pemilu 2024. Menurutnya konflik sebelum-sebelumnya telah memecah belah kader sehingga saat ini dipastikan semua kader partai belambang kakbah tersebut tidak ingin terpecah kembali.
Dalam Pemilihan Legislatif 2024 mendatang pihaknya sudah menargetkan minimal meraih empat kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bantul atau meraih kembali dua kursi yang hilang saat pemilihan legislatif 2019 lalu.
Saat ini kursi PPP di DPRD Bantul hanya dua. Namun, target maksimalnya adalah setiap darah pemilihan (dapil) satu kursi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KPK Tetapkan Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Jadi Tersangka Pemerasan dan Gratifikasi
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru Kereta Bandara YIA dari Stasiun Tugu Minggu 24 November 2024, Harga Tiket Rp20 Ribu
- Jadwal SIM Keliling Sleman Pekan Terakhir Bulan November 2024
- Jadwal Terbaru Kereta Api Prameks Jurusan Jogja-Kutoarjo Minggu 24 November 2024
- Jadwal dan Tarif Tiket Bus Damri Titik Nol Malioboro Jogja ke Pantai Baron Gunungkidul Minggu 24 November 2024
- Catat! Ini Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Pekan Terakhir November 2024
Advertisement
Advertisement