Advertisement
Belajar Dunia Jurnalistik, Koperasi Mahasiswa UNY Sambangi Harian Jogja
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Koperasi Mahasiswa (Kopma) UNY melakukan kunjungan ke kantor Harian Jogja pada Jumat (9/12/2022). Kunjungan tersebut dalam rangka belajar tentang produksi pemberitaan dan penulisan.
Kedatangan Anggota Kopma UNY disambut langsung oleh Redaktur Pelaksana Harian Jogja, Nugroho Nurcahyo di ruang redaksi.
Advertisement
Dirinya menjelaskan tentang proses menulis berita hingga sampai proses cetak. Dalam kesempatan tersebut Nugroho menjelaskan tentang perjalanan singkat Harian Jogja.
Ia juga menyampaikan bahwa Harian Jogja tidak terafiliasi dengan partai politik. Hal tersebut yang membuat pembaca memiliki alternatif bacaan.
“Kita lihat seperti media nasional punya afiliasi politik. Harian Jogja tidak ada, ini yang menjadi awal kami dipercaya di Yogyakarta,” kata Nugroho yang akrab disapa Popon ini.
Baca juga: Amplaz Tetap Buka Saat Kaesang Menikah di Royal Ambarrukmo, Akses Kendaraan Dialihkan Lewat Barat
Ia juga menyampaikan bahwa Harian Jogja kini berkembang dengan platform online Harianjogja.com. Menurutnya portal berita tersebut sudah ada sejak Harian Jogja berdiri pada tahun 2008 namun belum digarap secara serius.
Dirinya menyebut bahwa generasi sekarang lebih cenderung lebih suka mencari informasi melalui berita online daripada cetak. Apalagi sekarang transformasi ke digital menurutnya bisa menciptakan database.
Hal tersebut menurutnya merupakan ramalan yang terjadi bahwa media cetak yang redup sudah terjadi sejak lama. “Jika tidak dirawat media cetak hanya akan menjadi hiasan museum,” ucap Nugroho.
Sementara itu Ketua Forum MPI Kopma UNY, Novia Ramadhania menyampaikan bahwa kedatangan dari Anggota Kopma ini ingin belajar lebih jauh tentang proses jurnalistik dan pemberitaan di Harian Jogja.
“Kami punya divisi media, komunikasi dan informasi yang peranannya di bidang kepenulisan dan jurnalistik, kami ingin mengerti jauh tentang kepenulisan dan jurnalistik,” kata Novia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Rabu Biru Foundation dan InJourney Kolaborasi Sukseskan Pertanian Berkelanjutan dengan Teknologi Drone
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Sleman Belum Gunakan Biaya Tak Terduga Rp12 Miliar untuk Penanganan Bencana
- Pilkada 2024: Jagoan PDIP Menang di Gunungkidul, Sleman, dan Kota Jogja, Begini Kata Pengamat
- Jadwal KRL Solo Jogja Keberangkatan Hari Ini, Selasa 3 November 2024, dari Stasiun Palur hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Berangkat Hari Ini, Selasa 3 Desember 2024, dari Stasiun Tugu ke Kutoarjo
- Jadwal Terbaru KRL Jogja Solo Pekan Ini, 3-8 Desember 2024, dari Stasiun Tugu Sampai Palur
Advertisement
Advertisement