Advertisement
Pengendara Motor Terseret Truk di Simpang Empat Madukismo
Petugas Satlantas Polres Bantul menunjukkan lokasi kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pengendara motor dengan truk tronton pada Senin (20/2/2023). - Istimewa.
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Kecelakaan lalu lintas antara pengendara motor dengan truk tronton terjadi di Simpat Empat Madukismo pada Senin (20/2/2023) pukul 16.45 WIB. Kecelakaan tersebut sempat membuat pengendara motor terseret truk sejauh enam meter.
Kasi Humas Polres Bantul, Iptu I Nengah Jeffry Prana Widyana mengatakan kejadian terjadi ketika kedua kendaraan tersebut berjalan besama-sama dari arah Timur ke Barat.
Advertisement
BACA JUGA : 3 Motor Kecelakaan di Gedangsari, Satu Pengendara Meninggal di Tempat
“Posisi truk tronton berada di depan. Tiba-tiba pengendara sepeda motor menabrak dan masuk ke bawah truk tronton itu,” kata Jeffry dihubungi pada Senin (20/2/2023) malam.
Setelah masuk ke bawah truk tersebut, pengendara motor bernama Arvian warga Temanggung, Jawa Tengah tersebut terseret sejauh enam meter. Korban yang mengalami luka pada paha kaki kanan dan luka robek mengelupas pada kaki kiri langsung dibawa ke RS PKU Muhammadiyah Gamping Sleman.
“Setelah terseret, korban masih bisa diajak berkomunikasi. Setelah itu dia dibawa dan dirawat di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman,” katanya.
Sementara pengendara truk bernama Saeful, 43, warga Tegal, Jawa Tengah tersebut tidak mengalami luka.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
KA Purwojaya Anjlok di Bekasi, Penumpang Dialihkan Naik Bus
Advertisement
Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Terlengkap, Jadwal KA Bandara YIA Hari Ini, Sabtu 25 Oktober 2025
- Bupati Gunungkidul Ajak Warga untuk Aktif Dalam Mitigasi Kebencanaan
- Jadwal SIM Keliling di Bantul Sabtu Ini 25 Oktober 2025
- Terbaru, Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 25 Oktober 2025
- Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Hari Ini, Sabtu 25 Oktober 2025
Advertisement
Advertisement



