Advertisement
Usai Ditinjau Bupati Sleman Tidak Ada Tindak Lanjut, Warga Patungan Perbaiki Jalan Evakuasi Merapi

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN–Warga Kalurahan Glagaharjo, Kapanewon Cangkringan secara swadaya memperbaiki jalan yang rusak di jalur evakuasi Merapi. Hal ini dilakukan lantaran Pemkab Sleman tak kunjung bergerak walau sudah sering dilaporkan warga.
Ketua Komunitas Siaga Merapi (KSM) Glagaharjo, Cangkringan, Rambat Wahyudi, menjelaskan perbaikan jalan tersebut dilakukan pada Jumat dan Sabtu (7-8/4/2023), sepanjang 4 km dari Dusun Singlar hingga bukit Klangon.
Advertisement
BACA JUGA: Terlalu Sempit, Jalur Evakuasi Turgo Dilebarkan Jadi 6 Meter
Untuk perbaikan jalan tersebut, warga patungan dan menghabiskan biaya sampai Rp100 juga. Warga berinisiatif untuk memperbaiki jalan tersebut karena selama ini tidak ada tindakan dari Pemkab Sleman. "Sudah dari 2010 tidak tersentuh perbaikan," ujarnya, Senin (10/4/2023).
Jalur evakuasi tersebut juga sempat ditinjau oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo pasca terjadinya erupsi cukup besar pada awal Maret lalu dan dinyatakan butuh perbaikan. "Tapi sampai sekarang tidak ada tindak lanjut," kayanya.
BACA JUGA: Merapi Bergejolak, Barak Pengungsian Mulai Disiapkan
Selain dari tinjauan Bupati, warga juga menyebutkan telah berupaya mengusulkan perbaikan jalan tersebut melalui kanal-kanal yang tersedia, seperti lewat aplikasi Lapor Sleman dan lewat DPRD Sleman.
"Tapi karena tak kunjung diperbaiki maka inisiatif warga di KRB [Kawasan Rawan Bencana] III, langsung swadaya untuk menambal jalan tersebut. Warga patungan hampir Rp100 juta untuk perbaikan itu," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Gunung Dukono Erupsi Lagi, Tinggi Kolom Letusan Tercatat 1,1 Km
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Pemkab Kulonprogo Lelang Jabatan Kepala Kesbangpol dan BPBD, Sekda: Penentu Akhir di Tangan Bupati
- DPAD DIY Gelar Festival Literasi Jogja 2025, Cek Tanggalnya di Sini
- Gempa Bumi Magnitudo 2-2,7 Guncang Wilayah Kulonprogo, Bantul dan Gunungkidul pada Kamis Pagi Ini
- Petani di Bantul Kesulitan Produksi Garam, Ini Penyebabnya
- Keputusan MK 135 Belum Jadi Solusi Persoalan Demokrasi Elektoral
Advertisement
Advertisement