Advertisement
BPBD DIY Imbau Pemudik Mewaspadai Cuaca Buruk

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA–Meski cuaca didominasi cerah berawan dalam tiga hari kedepan, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY Biwara Yuswantana mengimbau agar pemudik tetap waspada terhadap hujan disertai angin kencang selama arus mudik dan balik Lebaran 2023.
Berdasarkan prakiraan cuaca yang dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) cuaca di DIY pada 19 April 2023 didominasi cuaca cerah berawan. Sedangkan pada 20 April 2023 cuaca di tiap kabupaten/kota di DIY pada pagi dan siang cerah berawan, sedangkan malam dan dini hari sebagian berawan, dan sebagian lagi hujan ringan. Sedangkan pada 21 April 2023, cuaca di DIY pada pagi diperkirakan cerah berawan, sedangkan siang, malam, dan dini hari ada sebagian yang berpotensi hujan ringan, dan berawan.
Advertisement
“Saat ini masih pada masa peralihan musim dari penghujan ke kemarau, adanya hujan disertai angin masih dapat memungkinkan terjadi. Adanya gerhana matahari sedikit banyak akan berpengaruh pada daerah perairan di DIY,” katanya, Rabu (19/4/2023).
BACA JUGA: Jadwal Ganjil Genap di Jalan Tol Trans Jawa Selama Mudik Lebaran 2023
Sehingga Biwara pun mengimbau agar masyarakat selalu memantau informasi lalu lintas dan cuaca selama perjalanan mudik. Meski Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) telah dicabut, Biwara menganjurkan agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan saat berada dalam keramaian.
Selama arus mudik dan balik lebaran 2023, BPBD DIY tidak membuka posko lebaran secara khusus, namun Tim Reaksi Cepat (TRC) dan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops) tetap siaga setiap hari 24 jam. Selain itu, BPBD DIY juga mengkoordinasikan informasi cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kepada posko Lebaran di jalan raya maupun tempat wisata.
Selain itu, Biwara menyampaikan BPBD DIY juga berkoordinasi dengan Polri, Satlinmas, Dinkes, Dishub, pengelola wisata, komunitas serta tim sukarelawan untuk menjamin kenyamanan masyarakat, kelancaran lalu lintas terutama di kawasan rawan macet. Ia tetap mengingatkan pemudik berhati-hati terhadap cuaca buruk.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Long Weekend, Asita Perkirakan Wisatawan Lebih Ramai dari Lebaran
Advertisement
Berita Populer
- Usung Keindahan Batik Geblek Renteng, Taco Garap Hotel Bergaya Modern di Kulonprogo
- Indekos di Jogja Tak Punya Izin Hanya Didenda Rp200 Ribu
- Polisi Tangkap 3 Pelaku Pengeroyokan Anggota PSHT di Parangtritis
- Pengumuman! Layanan Permohonan SIM dan SKCK Libur, 1-4 Juni 2023
- Mengaku Polisi, Pria Asal Klaten Rampas HP Pelajar di Bantul
Advertisement
Advertisement