PDIP DIY Siap Dukung Ganjar Maju Pilpres 2024
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri telah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon Presiden RI dalam pemilihan umum (Pemilu) 2024 dari partai berlambang banteng tersebut.
Menanggapi penetapan tersebut, Nuryadi Ketua DPRD DIY sekaligus Ketua DPD PDIP DIY menyampaikan dukungannya terhadap keputusan partainya.
Advertisement
“Kami memberikan dukungan mutlak kepada Ganjar Pranowo untuk menjadi Calon Presiden 2024. Sehingga kami sebagai kader pasti mengamankan perintah itu,” ucapnya, Jumat (21/4/2023).
Senada Eko Suwanto, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Jogja menyatakan pihaknya siap menjalankan arahan dan keputusan Megawati Soekarnoputri dalam rapat di DPP PDI Perjuangan di Batu Tulis, Bogor.
"DPC PDI Perjuangan Jogja dengan segenap jajaran pengurus di daerah siap bekerja dengan keras, siap berjuang jalankan putusan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri,” katanya.
Baca juga: Ganjar Resmi Jadi Capres dari PDIP, Megawati Minta Kader Menangkan Pemilu 2024
Menurutnya Ganjar Pranowo merupakan figur yang telah dikenal secara nasional, sehingga penetapan tersebut menurutnya sudah tepat. Dia juga menilai Ganjar sosok yang berkomitmen dalam menjalankan ideologi pancasila. Selain itu, rekam jejak Ganjar sebagai Ketua Umum Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada [Kagama] menurut Eko memuat Ganjar dikenal secara nasional.
"Ganjar pernah kost di Umbulharjo, Jogja dan dalam satu kesempatan bersama pernah sampaikan keinginan untuk membumikan pancasila di kalangan anak muda, ini sejalan dengan cita dan harapan rakyat Indonesia agar generasi muda turut menjaga keutuhan NKRI dan jalankan pancasila," ujar Eko.
Dia pun menegaskan siap melaksanakan perintah dan instruksi partai untuk mendukung Ganjar dalam pemilihan tahun depan.
“Kita dengan hati bersih, nyenyuwun kepada Allah SWT agar diberikan kelancaran dalam Pemilu 2024, dan siap laksanakan perintah dan intruksi partai,” tegasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pilkada Bantul: TPS Rawan Gangguan Saat Pemungutan Suara Mulai Dipetakan
- BPBD Bantul Sebut 2.000 KK Tinggal di Kawasan Rawan Bencana Longsor
- Dua Bus Listrik Trans Jogja Senilai Rp7,4 Miliar Segera Mengaspal
- Akan Dipulangkan ke Filipina, Begini Ungkapan Mary Jane Veloso
- Lima Truk Dam Asal Jogja Buang Sampah ke Saptosari Gunungkidul, Sopir Diamankan Polisi
Advertisement
Advertisement