Advertisement

Dua Jemaah Calon Haji Asal Gunungkidul Gagal Berangkat, Ini Penyebabnya

David Kurniawan
Rabu, 07 Juni 2023 - 10:57 WIB
Sunartono
Dua Jemaah Calon Haji Asal Gunungkidul Gagal Berangkat, Ini Penyebabnya Bupati Sunaryanta saat melepas rombongan jamaah haji asal Gunungkidul di Masjid Al Ikhlas di Kapanewon, Wonosari. Rabu (7/6/2023). - Istimewa.

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Rombongan jemaah calon haji asal Gunungkidul mulai diberangkatkan ke Tanah Suci, Rabu (7/6/2023). Meski demikian, ada tiga jemaah yang tidak menunaikannya di 2023 ini, dengan rincian satu orang meninggal dan dua orang jemaah karena sakit sehingga gagal berangkat.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kemenag Gunungkidul, Taufik Ahmad Sholeh mengatakan, Kabupaten Gunungkidul mendapatkan kuota sebanyak 416 jamaah. Warga yang mendapatkan jatah juga sudah melunasi biaya untuk pelaksanaan ibadah.

Advertisement

Meski demikian, sambung dia, tak semua jamaah bisa berangkat. Pasalnya, ada tiga orang yang dipastikan tidak dapat berangkat di tahun ini.

BACA JUGA : 59 Jemaah Calon Haji Bantul Diberangkatkan dari Kompleks 

Satu jamaah batal berangkat karena meninggal dunia. Sedangkan dua orang lainnya mengalami sakit sehingga pemberangkatannya ditunda. “Jadi yang berangkat hanya 413 jemaah asal Gunungkidul,” kata Taufik kepada wartawan, Rabu siang.

Dia menjelaskan, jemaah yang benar-benar batal berangkat hanya satu orang karena meninggal dunia. Adapun dua calon yang sakit hanya ditunda keberangkatannya dengan mengacu pada kondisi kesehatannya.

“Kalau sudah sehat. Bisa juga berangkat di 2024, tapi yang jelas tidak tahun ini karena kesehatannya tidak memungkinkan,” ungkapnya.

Disinggung mengenai slot kosong untuk tiga calon ini, Taufik mengakui ada proses pengisian. Meski demikian, kewenangan berada di tingkat provinsi sehingga ada potensi jatah tersebut diberikan kepada calon dari luar Gunungkidul.

“Penggantian disesuaikan dengan nomor cadangan di kuota provinsi,” katanya.

Menurut dia, calon jemaah yang diberangkatkan pada Rabu pagi sebanyak  407 orang. Pemberangkatan langsung dilepas oleh Bupati Gunungkidul Sunaryanta. “Untuk enam calon lainnya akan diberangkatkan menyusul,” imbuh Taufik.

Bupati Gunungkidul, Sunaryanta memberikan selamat kepada calon jamaah yang berangkat ke Tanah Suci. Menurut dia, keberangakatan ini merupakan suatu kehormatan dapat menunaikan Rukun Islam kelima.

BACA JUGA : Mulai Dilepas, Jumlah Calon Jemaah Haji Sleman Tahun Ini 

“Mudah-mudahan selama di Tanah Suci dapat menunaikan ibadah dengan baik,” katanya.

Sunaryanta juga berpesan kepada jamaah untuk terus menjaga kondisi kesehatan sehingga pelaksanaan ibadah dapat berjalan dengan lancar. “Semoga diberikan kemudahan dan menjadi haji yang mabrur,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement