Advertisement

Disbud DIY Gelar Audisi Gita Bahana Nusantara 2023, Cek Persyaratannya di Sini

Stefani Yulindriani Ria S. R
Sabtu, 10 Juni 2023 - 00:07 WIB
Abdul Hamied Razak
Disbud DIY Gelar Audisi Gita Bahana Nusantara 2023, Cek Persyaratannya di Sini David Satya Graha (pertama dari kiri), Agus Suranto (kedua dari kiri), Pancasona Adji (ketiga dari kiri), Aryanto Hendro (keempat dari kiri) dalam Sosialisasi Audisi GBN 2023 DIY di Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Disdikpora) DIY, Jumat (9/6 - 2023).

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Dinas Kebudayaan (Disbud) DIY akan menggelar audisi Gita Bahana Nusantara (GBN) awal Juli 2023. Putra putri terbaik DIY dari setiap jenis suara akan dipilih menjadi perwakilan daerah. 

Kepala Bidang Pemeliharaan dan Pengembangan Adat Tradisi Lembaga Budaya dan Seni Disbud DIY, Yuliana Eni Lestari Rahayu menyampaikan audisi tersebut digelar untuk menjaring putra putri sebagai wakil daerah dalam tim paduan suara GBN.

Advertisement

“GBN merupakan sebuah tim paduan suara dan orkestra yang terdiri dari generasi muda berbakat perwakilan dari seluruh provinsi di Indonesia,” katanya dalam Sosialisasi Audisi GBN 2023 DIY di Dinas Pendidikan dan Pemuda Olahraga (Disdikpora) DIY, Jumat (9/6/2023).

BACA JUGA: Gelar Kompetisi Film, Disbud DIY Akan Danai Lima Film Tahun Ini

Dalam sosialisasi tersebut, Eni menyampaikan salah satu syarat mengikuti audisi tersebut harus memiliki KTP DIY. Syarat tersebut dicantumkan agar perwakilan setiap suara yang terpilih nantinya dapat mempresentasikan putra putri perwakilan DIY.

Dalam ajang tersebut, akan dipilih satu orang terbaik yang memiliki kualitas vokal dan kemampuan bernyanyi yang baik. Mulai jenis suara sopran, alto, bass maupun tenor. Dengan demikian, total ada empat orang yang akan dipilih mewakili DIY dalam tim GBN.

Kepala Seksi Seni Disbud DIY Aryanto Hendro menyampaikan pencantuman syarat KTP DIY sebagai syarat mengikuti seleksi bertujuan agar komposisi tim GBN yang terbentuk mewakili seluruh provinsi di Indonesia. "Kalau kemudian ada orang Jogja yang dikirim adalah pelajar dari luar Jogja, maka Jogja secara substansi tidak ada yang mewakili,” katanya.

BACA JUGA: Promosikan Kebudayaan DIY, Disbud Launching Agenda Budaya Jogja Manggatra 2023

Koordinator Pelaksana Audisi GBN 2023, Agus Suranto menyampaikan audisi tersebut digelar dengan filosofi untuk menghadirkan generasi muda yang memiliki jiwa Pancasila dan nasionalis. Dia berharap putra putri DIY yang mengikuti audisi GBN dapat memetik manfaat dari audisi tersebut. “Saya tidak rela apabila para peserta tidak mendapat manfaat seninya tadi,” ujarnya.

Juri GBN 2023, Pancasona Adji menilai proses seleksi dalam audisi GBN cukup ketat. Dia berharap peserta audisi dapat mempersiapkan diri dengan baik. “Karena seleksinya sangat ketat dan mayoritas yang ikut sudah kelihatan kemampuannya, maka yang harus kita siapkan misalnya prima vista, membaca notasi balok atau angka,” katanya.

Alumni GBN DIY, David Satya Graha menyampaikan pengalamannya dalam mengikuti audisi GBN. Informasi adanya audisi GBN didapatnya dari kakaknya, bukan dari sekolah. Dia mulai mengikuti audisi sejak tahun 2017 atau saat dia kelas 10 SMA. David selama ini telah mengikuti proses audisi selama empat kali. Dalam audisi keempatnya, dia berhasil lolos menjadi perwakilan DIY dalam tim GBN tahun 2021.

Persyaratan Audisi

Dalam audisi GBN Tahun 2023, akan dipilih peserta yang memenuhi syarat sebagai berikut: 

  1. Warga Negara Indonesia; 
  2. Berusia antara 16-23 tahun (Per Tanggal 17 Agustus 2023); 
  3. Memiliki kartu tanda pengenal berupa KTP provinsi DIY. Bagi calon peserta yang belum memiliki KTP (berusia 16 tahun) dapat menyertakan KK atau Kartu Identitas Anak;
  4. Belum menikah, dibuktikan dengan menandatangani Surat Pernyataan Belum Menikah; 
  5. Mampu bernyanyi sesuai dengan jenis suara yang dimiliki (suara Sopran dan Alto untuk putri, suara Bass dan Tenor untuk putra);
  6. Menguasai notasi musik baik notasi balok dan notasi angka (Prima Vista);

Proses Seleksi akan dimulai dengan pengambilan nada dasar dan nomor undian pada 7 Juli 2023, kemudian akan diadakan audisi pada 8 Juli 2023. Materi untuk proses audisinya terdiri dari lagu Api Kemerdekaan ciptaan Joko Lelono/Martono; Indonesia Subur ciptaan Moch. Syafei; Indonesia Pusaka ciptaan Ismail Marzuki; Hymne Kemerdekaan ciptaan Ibu Sud/Wiratmo S; Tanah Airku ciptaan Ibu Sud; dan Sepasang Mata Bola ciptaan Ismail Marzuki dan Suto Iskandar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kuta Selatan Bali Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,0

News
| Jum'at, 26 April 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement