Advertisement

Pemkab Bantul Pastikan Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan Selesai H-2 Lebaran 2024

Stefani Yulindriani Ria S. R
Kamis, 04 April 2024 - 11:27 WIB
Ujang Hasanudin
Pemkab Bantul Pastikan Perbaikan Sejumlah Ruas Jalan Selesai H-2 Lebaran 2024 Ilustrasi-Proyek pembangunan atau pengaspalan jalan di ruas Jalan Caturharjo - Bambanglipuro yang melintasi empat pedukuhan di dua kecamatan wilayah Bantul. - Antara - Hery Sidik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL—Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, Dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Bantul tengah melakukan perbaikan jalan rusak di sejumlah ruas jalan di Bumi Projotamansari. Pihaknya memastikan proses perbaikan jalan selesai hingga H-2 lebaran 2024. 

Kepala DPUPKP Bantul, Aris Suharyanta menyampaikan perbaikan jalan kabupaten telah dimulai sejak awal tahun 2024. Namun, menurut Aris masih ada beberapa ruas jalan yang kondisinya tidak mantap, lantaran perubahan status jalan dari jalan desa menjadi jalan kabupaten.

Advertisement

Dia menyampaikan pihaknya terus mengejar kesiapan jalan kabupaten di Bantul agar dalam kondisi mantap selama lebaran 2024. 

"Realisasi di lapangan kondisi jalan terus kita kejar pengerjaannya terkait pemeliharaan jalan yang kita mulai sejak awal tahun 2024, hingga kami perkirakan sampai H-2 baru selesai mengerjakan," ujarnya di Ruang Bupati Bantul, Kamis (4/4/2024).

Aris menyampaikan perbaikan jalan akan memprioritaskan beberapa ruas jalan kabupaten yang menjadi akses ke tempat wisata, serta penghubung jalan provinsi dan nasional.

BACA JUGA: Pemkab Bantul Anggarkan Rp129 Miliar untuk Infrastruktur, Perbaikan Jalan Jadi Perioritas

Sementara Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Bantul, Singgih Raharjo menyampaikan pihaknya pun akan bersiaga di beberapa PosPAM untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan lampu APILL dapat beroperasi dengan baik terutama di jalur mudik dan wisata selama lebaran 2024.

"Selain itu pemeliharaan LPJU sudah kami lakukan penggantian LED di ruas jalan kabupaten Bantul dan jalan provinsi di Jalan Parangtritis hingga perempatan Bakulan," katanya. 

Dia pun tidak merekomendasikan wisatawan melintas di Jalur Cinomati. 

Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih menyampaikan diperkirakan akan ada sekitar 3,5 juta wisatawan akan masuk ke Bantul. 

"Kita terus melakukan persiapan untuk mewujudkan mudik yang menggembirakan, aman, nyaman dan lebaran yang berkesan di Bantul," katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Lemkapi Sebut Polri Butuh Nahdlatul Ulama

News
| Selasa, 30 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

alt

Komitmen Bersama Menjaga dan Merawat Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Kamis, 25 April 2024, 22:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement