Nobar Lesehan bareng Warga, Sultan Bilang Begini Usai Timnas Kalah di Semifinal Piala Asia U-23
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Ribuan orang memadati kompleks Kepatihan Pemda DIY untuk nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala Asia U23 antara Indonesia vs Uzbekistan yang digelar Pemda DIY pada Senin (29/4/2024) malam.
Acara nobar yang juga disaksikan langsung oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dan jajaran kepala dinas di lingkungan Pemda DIY itu berlangsung meriah. Masyarakat sudah memenuhi lokasi sejak pukul 19.00 WIB meskipun laga baru dimulai pukul 21.00 WIB.
Advertisement
Sri Sultan sendiri tiba di lokasi sekitar pukul 20.00 WIB dengan mengenakan jersei biru muda berkelir hitam. Raja Kraton Yogyakarta duduk lesehan menyatu dengan masyarakat umum menyaksikan sejarah baru sepak bola Indonesia yang mampu menembus semifinal Piala Asia U23.
Gemuruh massa sempat terdengar saat Muhammad Ferarri mencetak gol dari kemelut yang tercipta di depan gawang Uzbekistan pada menit ke 65. Gol yang akhirnya dianulir oleh wasit tersebut pun membuat Sultan geleng-geleng kepala lantaran merasa tak percaya.
Euforia penonton dengan cepat berubah menjadi ekspresi kekecewaan setelah Norchaev Khuisain membawa Serigala Putih, julukan Uzbekistan U-23 unggul 0-1 atas Garuda Muda. Tambahan gol bunuh diri dari Pratama Arhan yang membuat skor menjadi 0-2 di menit ke-86 semakin memupuskan langkah Indonesia melaju ke babak final. Alhasil penonton pun mengakhiri lebih cepat acara nobar tersebut sebelum laga usai.
BACA JUGA: Gagal Mendapatkan Penalti, Babak I Piala Asia 2024 Indonesia Ditahan Imbang Uzbekistan 0-0
Ditemui seusai laga Sultan mengatakan, laga tersebut justru di luar dugaan publik. Garuda Muda yang mampu menembus semifinal untuk pertama kalinya di ajang U-23 justru keok dengan Uzbekistan. "Anti klimaks," kata Sultan singkat.
Sultan pun berharap para Garuda Muda bisa memperbaiki diri setelah mengikuti turnamen itu. Dengan begitu, bukan tidak mungkin prestasi di kancah kompetisi lain akan diraih. "Ya berlatih lagi saja," katanya.
Sekda DIY, Beny Suharsono mengatakan, Pemda DIY sengaja menggelar nobar semifinal Piala Asia U23 antara Indonesia vs Uzbekistan. Nobar itu sengaja digelar untuk memfasilitasi warga Jogja yang ingin bersama-sama menonton penampilan Garuda Muda. "Nobar ini bentuk dukungan dan semangat luar biasa dari masyarakat Jogja, apalagi Ngarsa Dalem datang secara pribadi. Ini bentuk dukungan luar biasa dari masyarakat," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Prakiraan Cuaca Hari Ini di Jogja dan Sekitarnya, BMKG: Masih Didera Hujan
- Jelang Pilkada Sleman, Harda-Danang Gelar Silaturahmi dengan Ponpes Wahid Hasyim
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Kamis 21 November 2024
- Jalur Trans Jogja ke Sejumlah Mall dan Kampus di Jogja
- Jadwal SIM Keliling Bantul Kamis 21 November 2024: Di Polsek Srandakan
Advertisement
Advertisement