Advertisement
Jaga Silaturahmi, Gembira Loka Gelar Halabihalal

Advertisement
JOGJA—Kebun Raya dan Kebun Binatang (KRKB) Gembira Loka menggelar acara Halalbihalal pada Sabtu (11/5/2024), pukul 09.00 WIB di ruang pertemuan Mayang Tirta.
Acara ini dihadiri oleh K.G.P.A.A Paku Alam X selaku pembina Yayasan Gembira Loka, pimpinan Yayasan Gembira Loka, Manajemen Gembira Loka berserta seluruh karyawan Gembira Loka. Diadakannya acara ini, bertujuan untuk menjalin silaturahmi antara pimpinan Yayasan Gembira Loka dengan seluruh karyawan Gembira Loka.
Advertisement
Acara diawali dengan pembukaan dan doa bersama, dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustaz Saibani yang menekankan pentingnya keimanan dan persaudaraan dalam memaafkan atas segala kesalahan dan kekhilafan yang mungkin telah terjadi, sehingga tidak ada lagi yang menjadi luka di hati. Tausiah ini menambah kedalaman spiritual dan refleksi bagi semua yang hadir.
BACA JUGA: Harga Tiket Gembira Loka Naik Jadi Segini Selama Libur Lebaran 2024
Salah satu momen penting lainnya adalah pembacaan ikrar oleh G.P.B.H Yudhaningrat, MM., selaku ketua yayasan Gembira Loka. Dengan penuh kesungguhan, beliau memimpin ikrar, "Kami berdoa agar Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan bimbingan, petunjuk, dan perlindungan-Nya, sehingga keberkahan, taufiq, dan hidayah-Nya dapat selalu mengiringi langkah kami untuk menjadi lebih baik." Ikrar ini merupakan manifestasi dari komitmen bersama untuk memperbaiki diri dan memperkuat hubungan satu sama lain.
Acara diakhiri dengan sesi salaman yang melibatkan semua yang hadir sebagai simbolisasi penerimaan maaf dan saling mengampuni, kemudian dilanjut dengan sesi foto bersama yang menambah kehangatan suasana. Harapannya dengan terjalinnya silaturahmi yang baik di antara pimpinan dan seluruh karyawan Gembira Loka, dapat pula meningkatkan lingkungan kerja dan kinerja menjadi lebih baik. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hadiri Silaturahmi, Sejumlah Anggota Kabinet Merah Putih Tiba di Kediaman Prabowo di Hambalang
Advertisement

Pemerintah Kalurahan Patalan Bantul Sediakan Wisata Naik Andong Keliling Perdesaan
Advertisement
Berita Populer
- BPO DIY: Penambahan Fasilitas di Stadion Mandala Krida Butuh Dana Lebih Rp60 Miliar
- Dampak Efesiensi Anggaran, Pelaku Wisata di DIY Bidik Potensi Wisata Insentif
- Jelang Ramadan, Baznas Kota Jogja Tetapkan Besaran Zakat Fitrah dan Fidyah
- Antisipasi Balap Liar Jelang Ramadan, Polda DIY Perketat Pengawasan di Titik Rawan, Ini Lokasinya
- Anggaran MBG di Sleman Untuk Menambah Upah Guru Honorer
Advertisement
Advertisement