Advertisement

Pemda DIY Bakal Jalin Lagi Kerja Sama dengan Pemerintah Thailand

Yosef Leon
Senin, 17 Juni 2024 - 21:47 WIB
Arief Junianto
Pemda DIY Bakal Jalin Lagi Kerja Sama dengan Pemerintah Thailand Sekda DIY, Beny Suharsono. - Harian Jogja/Yosep Leon Pinsker

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Pemda DIY berniat membangkitkan kembali kerja sama dengan pemerintah Thailand di berbagai bidang. Kerja sama kedua belah sebelumnya memang sudah terjalin sejak lama, hanya sempat terhenti akibat berbagai faktor. 

Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono mengatakan kedekatan DIY dengan Thailand telah terjalin lebih dari 100 tahun. Itu dibuktikan dari sejarah kunjungan Raja Rama 5, Rama 7 dan terakhir Rama 9 ke DIY. 

Advertisement

Kedekatan ini juga semakin erat dengan terbentuknya kerja sama sister province antara Chiang Mai dengan DIY sejak 2007 lalu. Kerja sama ini mencakup bidang pendidikan, pengembangan SDM, pariwisata, industri, pertanian, sosial dan pengembangan ekspor.

"Namun, kerja sama dengan Chiang Mai ini sudah lama tidak aktif, jadi saya rasa perlu dibangkitkan kembali tentunya dengan menyesuaikan kondisi terkini di kedua daerah," kata Beny saat menyambut kunjungan delegasi anggota parlemen Thailand di Ndalem Ageng Kompleks Kepatihan beberapa waktu lalu. 

Dalam kesempatan itu Beny pun mengapresiasi Thailand yang telah mendukung dikabulkannya pengajuan Sumbu Filosofi Jogja. Diketahui Thailand merupakan salah satu anggota UNESCO World Heritage Community. "Saya berharap kunjungan ini dapat mempererat hubungan Thailand dan Jogja dan membuka peluang kerja sama di berbagai bidang," ucap dia.

BACA JUGA: Pemkab Sleman Jalin Kerja Sama dengan Kejaksaan, Ini Tujuannya

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Thailand, Rangsiman Rome mengatakan Jogja dikenal luas sebagai pusat pendidikan dan budaya di kalangan pemerintahan dan masyarakat Thailand. Faktor itulah yang menjadi alasan mereka berkunjung dan ingin mengetahui bagaimana kedua bidang itu dijalankan oleh Pemda DIY.

"Kalau dari sisi pendidikan, cukup banyak murid asal Thailand yang melanjutkan pendidikan mereka di Jogja. Mereka yang belajar di kota ini selalu bercerita nyamannya tinggal dan belajar di sini. Bagi kami, para pelajar inilah yang bisa menjadi jembatan hubungan Thailand dan Jogja," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Cedera Olahraga, Perawatan Dijamin JKN

Cedera Olahraga, Perawatan Dijamin JKN

Jogjapolitan | 9 minutes ago

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Gempur Rokok Ilegal

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Perputaran Uang Judi Online Ribuan Anggota DPR Mencapai Rp25 Miliar

News
| Rabu, 26 Juni 2024, 18:17 WIB

Advertisement

alt

Gunung Batu di Tiongkok Dijuluki Ujung Pisau Berkat Bentang Alamnya yang Unik

Wisata
| Minggu, 23 Juni 2024, 13:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement