Advertisement

Ribuan Warga Sleman Dapat Bantuan Program SEMANGAT Senilai Rp1,8 juta

Catur Dwi Janati
Kamis, 11 Juli 2024 - 20:47 WIB
Arief Junianto
Ribuan Warga Sleman Dapat Bantuan Program SEMANGAT Senilai Rp1,8 juta Ilustrasi. - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Ribuan warga Sleman menerima bantuan sosial melalui program Sembako Sleman untuk Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat (Semangat) senilai Rp1,8 juta.

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Sleman, Mustadi pada Kamis (11/7/2024) mengungkapkan bantuan sosial program Semangat menyasar kepada keluarga dalam kategori miskin atau rentan miskin. Bedanya dengan bansos lainnya, program ini khusus diperuntukkan bagi keluarga miskin maupun rentan miskin yang belum pernah menerima bantuan sosial dalam program apapun. 

Advertisement

Berdasarkan kategori di atas, setidaknya ada 1.720 warga dari 17 Kapanewon yang menerima bantuan program Semangat. Di Kapanewon Prambanan misalnya, ada 95 keluarga yang dinyatakan berhak menerima bantuan ini.

Adapun jenis bantuan yang diberikan yaitu berupa kartu transaksi elektronik berisikan saldo yang bisa dibelanjakan berbagai jenis sembako di warung khusus. "Kartu elektronik akan berisi saldo dengan total dalam satu tahun sebesar Rp1,8 juta yang diberikan secara bertahap setiap bulannya," terang Mustadi di Pendopo Kapanewon Prambanan.

Untuk mencukupi kebutuhan para penerima bansos, warung tempat berbelanja sembako hasil kerja Pemkab Sleman dan BPD DIY tersebar di seluruh Kalurahan se-Kabupaten Sleman. 

Di Kapanewon Prambanan, bansos ini diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo kepada enam perwakilan penerima manfaat program Semangat. Menurut Kustini program ini merupakan komitmen Pemkab Sleman dalam upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat. "Peningkatan kesejahteraan masyarakat merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab sosial yang harus diupayakan bersama," ungkapnya. 

Kustini berpesan kepada seluruh penerima bantuan agar dapat memanfaatkan bantuan dengan sebaik-baiknya. Harapannya bantuan ini dapat meningkatkan kualitas konsumsi makanan bergizi bagi keluarga. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Rekomendasi Roti Sisir Enak di Jogja

Rekomendasi Roti Sisir Enak di Jogja

Jogjapolitan | 9 hours ago

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan dan Tim Meninjau Keberlanjutan Pembangunan IKN

News
| Minggu, 08 September 2024, 06:17 WIB

Advertisement

alt

Resor Ski Indoor Terbesar di Dunia di Shanghai China, Berukuran 350 Ribu Meter Persegi

Wisata
| Sabtu, 07 September 2024, 12:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement