Advertisement

Tok! PDIP Usung Hasto-Wawan Maju Pilkada Jogja 2024

Alfi Annisa Karin
Rabu, 28 Agustus 2024 - 18:47 WIB
Arief Junianto
Tok! PDIP Usung Hasto-Wawan Maju Pilkada Jogja 2024 Ketua DPP PDIP Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat (tengah) mengumumkan nama Hasto-Wawan sebagai pasangan pada Pilkada Kota Jogja 2024, Rabu (28/8/2024). - Harian Jogja/Alfi Annissa Karin

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—DPC PDI Perjuangan (PDIP) Kota Jogja resmi mengumumkan nama bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang diusung pada kontestasi Pilkada 2024 mendatang. Ini disampaikan langsung oleh Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Ideologi dan Kaderisasi, Djarot Saiful Hidayat.

Djarot mengatakan DPP PDIP menertbitkan rekomendasi untuk Hasto Wardoyo sebagai bakal calon Wali Kota Jogja dan Wawan Harmawan sebagai bakal calon Wakil Wali Kota Jogja. Djarot menyebut komunikasi dengan Hasto terbilang cukup lama. Usulan nama Hasto Wardoyo datang dari bawah.

Advertisement

Djarot mengatakan penggodogan nama bacalon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Jogja mendapat perhatian serius dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri. Ini lantaran Kota Jogja merupakan tempat yang dinilai cukup bersejarah.

Djarot menuturkan dipilihnya Hasto tak lepas dari kiprah Hasto Wardoyo yang pernah menjadi Bupati Kulonprogo. Di sisi lain, kinerja Hasto yang menjabat sebagai Kepala BKKBN juga turut menjadi pertimbangan.

Rekam jejak Hasto di BKKBN ini sejalan dengan semangat PDIP untuk berupaya menekan angka stunting hingga menekan kematian anak dan ibu di Kota Jogja.

"Berulang kali ketua umum menyampaikan bahwa kita semua harus menurunkan tingkat stunting karena ini menyangkut generasi yang akan datang. Ibu Mega minta Indonesia stunting itu ditekan serendah mungkin sampai nol persen," ujar dia saat jumpa pers di Umbulharjo, Rabu (28/8/2024).

Sementara untuk pendamping Hasto, DPP PDIP memutuskan nama Wawan Harmawan. Wawan merupakan figur yang cukup menggeluti bidang UMKM dan ekonomi kreatif. Bahkan, Wawan juga menjabat sebagai Wakil Ketua Kadin DIY. "Ini perpaduan sangat lengkap. Wawan akan turun ke bawah, akan mendorong ekonomi kreatif, mengembangkan UMKM," katanya.

BACA JUGA: Afnan-Singgih Resmi Mendaftar ke KPU

Sementara, Ketua DPC PDIP Kota Jogja, Eko Suwanto menuturkan kini berbagai persiapan pendaftaran ke KPU tengah diselesaikan. Termasuk pengunduran diri Hasto Wardoyo sebagai Kepala BKKBN.

Dia mengatakan, deklarasi akan dilaksanakan di Kantor DPD PDIP DIY, Kamis (28/8/2024) pukul 15.00 WIB. Selanjutnya, Hasto-Wawan akan langsung melakukan pendaftaran di KPU Kota Jogja. "Dalam proses pendaftaran akan dimeriahkan oleh pawai kebudayaan yang diikuti oleh kader partai hingga simpatisan," kata Eko.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Didukung Koalisi Besar, RK-Suswono targetkan Menang Satu Putaran di Pilgub Jakarta

News
| Senin, 16 September 2024, 22:17 WIB

Advertisement

alt

Kota Jogja Masih Jadi Magnet Wisatawan

Wisata
| Minggu, 08 September 2024, 11:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement