Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram Peduli Kebutuhan Air Bersih di Gunungkidul
Advertisement
JOGJA—Lions Club Yogyakarta Puspita Mataram (LCYPM) menggelar bakti sosial dengan membagikan 20 tangki air bersih di Dusun Mrico, Ngestirejo Tanjung Sari, Gunungkidul, Minggu (29/9/2024).
Air bersih ini diberikan kepada warga dusun Mrico yang saat ini mengalami kesulitan air bersih terutama untuk minum dan kebutuhan sehari-hari dampak dari kemarau panjang.
Advertisement
Project Offiecer, Lion Dwi Haroyah menjelaskan, pemilihan lokasi di dusun Mrico sebagai penerima bantuan air bersih ini karena dusun Mrico sangat terdampak kekeringan sehingga sangat membutuhkan air bersih.
Lebih lanjut Eni Widiastuti, Presiden LCYPM mengungkapkan bantuan air bersih ini diberikan sebagai wujud kepedulian atas dampak kekeringan karena musim kemarau panjang.
Semoga bantuan ini bisa membantu masyarakat dusun Mrico mendapatkan air bersih tanpa harus membeli, jelas Eni Widiastuti.
Terlihat warga sangat antusias dan menyambut baik bantuan air bersih ini. Ada 200 kartu keluarga dengan 600 warga di dusun Mrico, ungkap Supriyono, kepala dusun Mrico.
Dengan adanya dropping air besih dr LCYPM ini tentunya sangat meringankan warga Mrico karena tidak harus membeli air bersih, terutama bagi warga yang ekonominya pas-pasan.
“Terimakasih kepada LCYPM atas bantuan air bersih yang diberikan. Semoga musim kemarau segera berakhir dan hujan segera tiba sehingga kebutuhan air terpenuhi,” ungkap Supriyono. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Dinas Kebudayaan Gelar Malam Anugerah Kebudayaan dan Launching Aplikasi SIWA
- Pemkab Bantul Kembali Bagikan 250 Pompa Air Berbahan Bakar Gas ke Petani
- KPH Yudanegara Minta Paguyuban Dukuh Bantul Menjaga Netralitas di Pilkada 2024
- Mendorong Pilkada yang Inklusif dan Ramah Difabel
- Terbukti Langgar Netralitas, Seorang ASN di Bantul Dilaporkan ke BKN
Advertisement
Advertisement