Advertisement

Promo November

3 Pelaku Klithih Ditangkap di Gedongkuning Dini Hari Tadi, 1 Rantai Besi Disita

Media Digital
Minggu, 06 Oktober 2024 - 15:27 WIB
Arief Junianto
3 Pelaku Klithih Ditangkap di Gedongkuning Dini Hari Tadi, 1 Rantai Besi Disita Satpol PP DIY bersama personel Samapta Polda DIY menangkan 3 dari lima pelaku klithih, Minggu (6/10/2024). - Istimewa/Satpol PP DIY

Advertisement

JOGJA—Sebanyak tiga pelaku klithih berhasil diringkus Satpol PP DIY bersama Samapta Polda DIY di area Gedongkuning, Minggu (6/10/2024) dini hari tadi sekitar pukul 03.00 WIB.

Dikutip dari siaran resminya yang diterima Harianjogja.com, Minggu, Kepala Bidang Perlindungan Masyarakat Satpol PP DIY, Anastasia Indah Dwi Wijayanti menjelaskan awalnya Samapta Polda DIY menerima laporan terkait dengan adanya aksi klithih, di mana pelaku diduga melakukan penyabetan dengan senjata tajam di Ring Road Utara.

Advertisement

Setelah itu, upaya pengejaran dilakukan petugas ke arah timur melalui daerah Gejayan. Pada saat itu tim Satpol PP DIY tengah melakukan patroli antisipasi kejahatan jalanan dan bertemu dengan tim Samapta Polda DIY yang tengah melakukan pengejaran, lalu anggota Satpol PP DIY pun ikut melakukan melakukan pengejaran.

Pelaku klithih akhirnya tertangkap di daerah Gedongkuning, tepatnya di selatan Kantor DPMPTSP DIY.

Saat ditangkap, diketahui, pelaku klithih berjumlah 5 orang. Hanya saja, dari lima orang itu, tiga di antaranya berhasil ditangkap dengan barang bukti 1 buah rantai besi yang dibawa oleh salah satu tersangka. Sementara 2 orang tersangka lainnya yang membawa pedang berhasil kabur  dari kejaran petugas.

BACA JUGA: Viral Video Orang Meninggal Dikejar Klithih, Begini Penjelasan Polisi

Saat diinterogasi, ketiga tersangka selalu berbelit-belit dalam memberikan jawaban. Oleh karena itu ketiga tersangka dibawa ke Polsek Banguntapan untuk proses lebih lanjut.

Anastasia mengatakan bahwa Satpol PP DIY memang rutin mengadakan patroli antisipasi kejahatan jalanan. Patroli ini dilakukan 2 kali dalam seminggu, dimulai dari jam 23.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB.

Dalam pelaksanaan patroli tersebut Satpol PP DIY sering berkolaborasi dengan pihak kepolisian maupun Kelompok Jaga Warga dan anggota Satlinmas yang juga melakukan patroli serta ronda di wilayahnya masing-masing. Upaya ini adalah wujud partisipasi aktif dari masyarakat dalam menjaga keamanan, ketenteraman dan ketertiban umum di wilayah DIY.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi

News
| Kamis, 21 November 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism

Wisata
| Selasa, 19 November 2024, 08:27 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement