Rutin Melakukan CSR, Kali Ini The Phoenix Hotel, Grand Mercure dan Ibis Yogyakarta Adisucipto Mengunjungi PAUD Stroberi
Advertisement
JOGJA - Perwakilan tim dari The Phoenix Hotel Yogyakarta, Grand Mercure, dan Ibis Yogyakarta Adisucipto datang mengunjungi lokasi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Stroberi dan berkumpul bersama anak-anak PAUD Stroberi untuk berbagi makanan bergizi, mainan edukatif, dan canda tawa riang pada hari Selasa, 12 November 2024, pukul 15.00 WIB sampai selesai. Inisiatif ini merupakan salah satu bentuk Corporate Social Responsibility (CSR) dalam mendukung kepedulian terhadap kesehatan dan pendidikan anak-anak generasi penerus bangsa.
PAUD Stroberi yang berada di wilayah Gondokusuman, Yogyakarta ini merupakan salah satu sarana belajar yang memberikan kontribusi positif dalam mencerdaskan anak bangsa dengan total anak yang diasuh berjumlah sekitar 25 anak dan rata-rata berusia 1- 5 tahun. Tim hotel melihat bahwa yang anak-anak butuhkan diusianya adalah fasilitas untuk bermain sambil belajar.
Advertisement
Terkait hal tersebut, hotel yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman No. 9 dan Jalan Laksda Adisucipto No. 80 ini terus menunjukkan komitmennya terhadap kepedulian pendidikan dan kesehatan anak-anak Indonesia dengan mengadakan kegiatan CSR yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif terhadap perbaikan gizi, peningkatan nutrisi, edukasi, dan kreativitas anak-anak dengan memberikan beberapa mainan edukatif seperti puzzle, bola-bola, meja lipat, dan kontainer mainan. Serta memberikan makanan berupa bubur kacang hijau, buah, biskuit, roti, jajan pasar, dan susu sehingga mereka dapat tumbuh sehat dan cerdas.
Tidak hanya makan dan bermain bersama, para tim hotel juga turut mengajak anak-anak untuk berdoa dan bernyanyi bersama sehingga dapat memberikan pengalaman berharga dan menciptakan momen keceriaan bagi anak-anak.
“Hal yang kami lakukan ini selaras dengan program pemerintah, ‘Makanan Bergizi Gratis untuk Anak-anak Sekolah’ yang diharapkan dapat mendukung proses tumbuh kembang mereka sejak usia dini sehingga ada peningkatan kualitas belajar sekaligus pemenuhan gizi bagi anak-anak”, ujar Rulvastina Randy selaku Cluster General Manager.
Adapun rencana agenda selanjutnya adalah mengajak anak-anak PAUD Stroberi untuk olahraga bersama, yaitu berenang di kolam renang yang ada di hotel. Diharapkan kegiatan ini menjadi hal yang berdampak positif dalam meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, serta kreativitas anak-anak di Yogyakarta, khususnya yang membutuhkan perhatian. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Ini Lima Nama Pimpinan KPK Periode 2024-2029 yang Ditetapkan DPR
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Kebijakan Opsen Diterapkan, PAD Sleman dari Pajak Kendaraan Diprediksi Tembus Rp200 Miliar di 2025
- Tiga Desa Wisata di Bantul Bersaing Raih Penghargaan Desa Wisata Berkelanjutan 2024
- Persiapan Logistik Pilkada Jogja Disebut Hampir 100 Persen, Mulai Didistribusikan 26 November
- BMKG Keluarkan Peringatan Dini Potensi Hujan Lebat Disertai Petir Sore Ini di Jogja
- Tak Ada Outlet Miras Beroperasi Lagi Usai Ditutup, Satpol PP Jogja Antisipasi Peredaran Miras Online
Advertisement
Advertisement