Advertisement
Gandeng Huawei, STMM Gelar Techday Huawei Bahas Transformasi Kreativitas Dengan Adanya Generative AI

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Sekolah Tinggi Multi Media (STMM) bersama dengan Huawei Indonesia akan menyelenggarakan Techday Huawei dengan tajuk Transforming Creativity: The Future of Art and Content Creation with Generative AI.
Teknologi AI dianggap akan menjadi alat yang digunakan manusia, bukan untuk mengganti kreativitas manusia tetapi untuk meningkatkan kreativitas.
Advertisement
Ketua STMM, R. M. Agung Harimurti mengungkapkan di STMM, AI digunakan untuk mengembangkan platform pembelajaran yang sesuai dengan materi dan metode kebutuhan mahasiswa. Selain itu AI juga digunakan untuk pembuatan produksi konten kreatif di bidang multimedia.
"Di mana AI bisa digunakan untuk pembuatan produk-produk digital seperti gambar, desain grafis, video format untuk berbagai jurusan di STMM, " terang Agung di Auditorium STMM, Kamis (13/3/2025) .
Berbagai jurusan seperti jurusan penyiaran, jurusan komunikasi dan informasi publik serta jurusan animasi dan teknologi permainan bisa menggunakan AI untuk automasisasi dalam proses animasi dan editing video. Dalam aspek penelitian, AI lanjut Agung dapat digunakan untuk memproses dan menganalisis data yang dihasilkan oleh penelitian baik dosen maupun mahasiswa.
"Juga dapat digunakan untuk memberikan rekomendasi, referensi yang relevan berdasarkan topik penelitian, dilakukan melalui platform yang didukung oleh teknologi pencarian berbasis AI," katanya.
BACA JUGA: Bong Joon Ho Merilis Film Mickey 17 Dimainkan Robert Pattionson, Ini Ulasannya
Saat ini, STMM diungkapkan Agung telah menyiapkan berbagai pelatihan sebagai upaya untuk meningkatkan keterampilan digital bagi mahasiswa dan dosen serta untuk mengintegrasikan berbagai macam penelitian.
"Serta untuk merekomendasi karier bagi alumni yang dapat disesuaikan dengan keterampilan dan minat berdasarkan data yang telah diberikan melalui bagian akademik dan kemahasiswaan," ujarnya.
Harapan Agung dengan mengintegrasikan AI dengan berbagai aspek kehidupan, STMM bisa menciptakan pengalaman pendidikan yang lebih efektif dan efisien.
Kolaborasi antara STMM dengan Huawei berlangsung dalam beberapa kegiatan sebelumnya, salah satunya kegiatan seminar nasional.
Selain itu STMM kata Agung juga beruntung mendapat kesempatan terlibat dalam kegiatan bersama Huawei, tidak hanya di dalam negeri tapi juga di luar negeri.
"STMM juga mendukung Huawei ICT Academy yang merupakan kemitraan antara Huawei dengan akademi-akademi di seluruh Indonesia," katanya.
Wakil Menteri Komdigi, Nezar Patria menilai Techday Huawei merupakan ruang berharga untuk membahas masa depan seni dan konten digital dengan Generative AI. "Mari tetap eksplorasi potensinya tetapi juga tetap mengakar pada nilai-nilai humanisme," ungkapnya.
"Saya yakin dengan prinsip yang tepat, AI akan membawa kita ke era digital yang lebih inklusif, kreatif dan berkelanjutan."
Vice President of Huawei Indonesia, Chen Khan meyakini di masa depan kreativitas masih akan datang dari manusia. Sementara AI akan berposisi sebagai alat yang digunakan oleh manusia. "AI tidak datang untuk menggantikan kreativitas, tetapi untuk meningkatkannya," ujarnya. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

WISATA TURKIYE: Ingin Melihat Jubah Nabi Muhammad SAW, Datanglah ke Masjid Hirkai Serif
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Kamis 13 Maret 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY, Kamis 13 Maret 2025 di Kantor Kelurahan Condongcatur
- Jadwal KRL Solo Jogja Hari Ini, Kamis 13 Maret 2025, Berangkat dari Stasiun Palur, Jebres dan Solo Balapan
- Jadwal SIM Keliling di Gunungkidul Kamis 13 Maret 2025 Hari Ini, Cek Lokasinya di Sini
- Jadwal Imsak dan Buka Puasa Ramadan 2025 di Jogja Hari Ini, Kamis 13 Maret 2025
Advertisement
Advertisement