Advertisement

BPAD Ajak Generasi Muda Berwirausaha lewat Bedah Buku

Yogi Anugrah
Rabu, 21 November 2018 - 06:30 WIB
Mediani Dyah Natalia
BPAD Ajak Generasi Muda Berwirausaha lewat Bedah Buku Para narasumber dalam kegiatan bedah buku Membangun Industri Rumah Tangga Menuju Keluarga Sejahtera pada Senin (19/11) di Balai Desa Ambarketawang, Gamping, Sleman. - Harian Jogja/Yogi Anugrah

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN—Badan Perpustakaan dan Arsip Daerah (BPAD) DIY bekerja sama dengan Komisi D DPRD DIY dan Pemerintah Desa Ambarketawang menggelar bedah buku Membangun Industri Rumah Tangga Menuju Keluarga Sejahtera pada Senin (19/11) di Balai Desa Ambarketawang, Gamping, Sleman.

Menurut Kepala Desa Ambarketawang Sumaryanto, kegiatan bedah buku yang dihadiri oleh puluhan pemuda-pemudi Desa Ambarketawang ini penting untuk memberikan ilmu tentang industri rumah tangga. "Harapannya ilmu yang didapat dari kegiatan ini bisa dimanfaatkan oleh para pemuda, sehingga membawa perubahan di bidang perekonomian," ujarnya pada Senin (19/11).

Advertisement

Menurut Kasubbid Pembinaan dan Pemberdayaan BPAD DIY Dewi Ambarwati, kegiatan bedah buku ini bertujuan mengembangkan minat dan budaya baca di masyarakat. "Jadi dengan bedah buku ini, peserta bisa mendapatkan ilmu dan informasi yang berkaitan dengan pengembangan usaha rumah tangga," ungkapnya.

Aaggota komisi D DPRD DIY Muhammad Yazid menjelaskan yang hadir pada acara bedah buku tersebut diharapkan bisa mengubah pola pikir generasi mudah tentang dunia usaha. "Generasi muda harus berani menciptakan lapangan pekerjaan sendiri, yaitu dengan berwirausaha," katanya.

Editor buku Membangun Industri Rumah Tangga Menuju Keluarga Sejahtera Taufik Hakim menjelaskan buku karya Khairul Amri ini banyak mengupas informasi tentang industri rumah tangga. Ia memaparkan industri rumah tangga memiliki banyak keunggulan, di antaranya adalah dengan modal seadanya atau patungan, menggunakan bahan baku yang ada disekeliling, dan karyawan bisa dari keluarga.

"Untuk memulai industri rumah tangga, tidak diperlukan ijazah, gelar sarjana, apalagi Doktor. Yang diperlukan adalah keuletan dan ketekunan dalam menjalankan usaha," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Jelang Lebaran, PLN Hadirkan 40 SPKLU Baru di Jalur Mudik untuk Kenyamanan Pengguna Mobil Listrik

News
| Jum'at, 29 Maret 2024, 11:07 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement