Advertisement
Hari Ini, Garebeg Mall Mulai Digelar
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Tiga pusat perbelanjaan di Kota Jogja, Galeria, Malioboro dan Jogjatronik mulai menggelar Garebeg Mall Jogja (GEJ) 2013, hari ini, Jumat (4/10/2013. Kegiatan akan berlangsung hingga Senin (7/10/2013).
Kegiatan yang baru kali pertama digelar ini untuk memeriahkan HUT ke-257 Kota Jogja.
Advertisement
Koordinator Program GEJ 2013 Rudy P Budihardjo mengatakan, sejumlah program menarik telah disiapkan ketiga pusat perbelanjaan tersebut. Selain diskon khusus, terdapat hadiah kejutan dan hiburan yang ada setiap harinya.
"Untuk pembukaannya hari Jumat [4/10/2013] tepat jam 20.00 WIB, tiga mall ini akan menampilkan pesta kembang api secara serentak. Khusus untuk di Galeria, pembukaan dimulai pukul 19.00 WIB dengan menghadirkan Wakil Walikota Jogja, potong tumpeng dan Goyang Caesar," katanya kepada wartawan di Balaikota, Kamis (3/10/2013).
Mengenai pesta diskon, dia mengungkapkan di Galeria Mall program diskon sampai 70% digelar 5-7 Oktober. Sementara di Malioboro, diskon diberikan hingga 50% dan aneka promo spesial untuk pemegang member PC Card.
Adapun untuk di Jogjatronik, para pengunjung akan mendapatkan hadiah langsung untuk setiap pembelian produk.
"Nanti juga ada pemberian bingkisan kepada 50 pembeli pertama. Acara ini kami harapkan mampu menambah jumlah pengunjung," terang dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
4 Kasus Teror Hiu dalam 48 Jam di Australia, Warga Diminta Jauhi Laut
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Libur Isra Mikraj, Tol Jogja-Solo Catat Lonjakan Lalu Lintas
- SPPG Berpeluang Jadi PPPK, DPRD DIY Minta Prioritas Guru Honorer
- Cek Jadwal KRL Solo-Jogja Terbaru untuk 20 Januari 2026
- Update Jadwal KA Prameks Tugu Jogja-Kutoarjo 20 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Ini, Selasa 20 Januari
Advertisement
Advertisement



