Advertisement

Petugas Jaga Sungai Dapat Sepatu, Tandu dan Golok

Ujang Hasanudin
Minggu, 11 Januari 2015 - 11:20 WIB
Nina Atmasari
Petugas Jaga Sungai Dapat Sepatu, Tandu dan Golok

Advertisement

Petugas Jaga Sungai di Jogja mendapatkan bantuan sejumlah persyaratan seperti sepatu, tandu dan golok.

 

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA-Para petugas penjaga kebersihan empat sungai di wilayah Kota Jogja yang tergabung dalam Satgas Jaga Sungai mendapat sarana untuk mempermudah kinerja. Sarana tesebut berupa 26 pasang sepatu, dua tandu, dan lima buah golok dari Kodim 0734 Jogja.

 

Dandim 0734 Jogja Letkol Renal A Sinaga mengatakan, TNI berkewajiban menjaga kebersihan lingkungan termasuk kebersihan sungai. Dalam tugasnya itu, TNI juga harus bersatu (manunggal) dengan masyarakat.

 

Renal berharap sarana dan prasarana kerja yang diberikannya bisa bermanfaat, "Semoga dapat mempermudah tugas Satgas Jaga Sungai," kata Renal, Sabtu (10/1/2015).

 

Satgas Jaga Sungai merupakan unit tugas dibawah naungan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Jogja. Dalam unit tersebut terdapat beberapa komunitas dari masing-masing sungai di Jogja, seperti relawan sungai Code, relawan sungai Winongo, relawan sungai Gajah Wong, dan relawan sungai Manunggal.

 

Kepala BLH Jogja Irfan Susilo mengatakan, relawan satgas sungai juga berfungsi sebagai petugas penanggulangan bencana daerah selama 24 jam siap. Mereka bersama masyarakat akan selalu membantu menjaga kebersihan sungai.

 

"Harapan kita sungai harus mendekati kondisi semula paling tidak bisa untuk mandi lagi," imbuh Irfan. (UJA)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terkait

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Patahan Pemicu Gempa Membentang dari Jawa Tengah hingga Jawa Timur, BRIN: Di Dekat Kota-Kota Besar

News
| Kamis, 28 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

alt

Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII

Wisata
| Senin, 25 Maret 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement