Advertisement
Kulonprogo "The Jewel of Java" Menarik Perhatian di Tepi Jalan Jogja-Wates

Advertisement
Kulonprogo memiliki landmark baru, yakni "The Jewel of Java" yang dipasang di tepi jalan Jogja-Wates
Harianjogja.com, KULONPROGO- Pemkab Kulonprogo terus mempercantik setiap sudut taman yang ada di kabupaten ini. Salah satunya taman selamat datang yang berada di Jembatan Bantar, Sentolo.
Advertisement
Tulisan Kulonprogo The Jewel of Java menjadi penyambut bagi para pendatang dari arah Kota Jogja. Taman tersebut baru selesai digarap pada pekan lalu.
Taman inipun langsung menarik perhatian sejumlah warga yang melintas di kawasan tersebut. Salah satunya Ridwan, 19, warga Desa Sukoreno, Sentolo.
"Kalau ada tulisan seperti ini pendatang yang lewat jalan nasional ini jadi tahu kalau sudah memasuki wilayah Kulonprogo," ujar Ridwan, Selasa (3/11/2015).
Bahkan, tulisan tersebut makin memperindah taman Bantar yang sebelumnya kosong dan kurang menarik. Tulisan tersebut diihiasi pola gebleg renteng yang menjadi pola batik khas Bumi Menoreh.
"Bagus dan jadi menarik. Paling tidak bisa menunjukkan ke masyarakat kalau setelah jembatan itu Kabupaten Kulonprogo," ungkap Arum, warga Desa Pengasih.
Sementara itu, Kepala UPTD Kebersihan Tony mengatakan, pembangunan taman tersebut tidak hanya untuk mempercantik Taman Bantar yang selama ini kosong. Akan tetapi, keberadaan tulisan tersebut menjadi semacam penanda atau pintu selamat datang ke Kabupaten Kulonprogo.
Tony mengakui, selama ini banyak.pendatang baik dari arah Jogja maupun sebaliknya yang tidak menyadari telah memasuki kawasan Kulonprogo. Dirinya berharap, keberadaan tulisan tersebut dapat mengenalkan dan mempromosikan Kulonprogo secara luas pada para pendatang.
"Ke depan akan dibangun penanda yang serupa di pintu masuk di sisi barat. Di mana yang berbatasan dengan Purworejo," jelas Tony.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Status Geopark Kaldera Toba Terancam Dicabut UNESCO, DPR Ingatkan Pemerintah
Advertisement
Berita Populer
- Mafia Tanah Kas Desa di Gunungkidul, Lurah Sampang Gedangsari Dituntut 2 Tahun Penjara
- Viral Akun Pemkab Bantul Unggah Video Keberadaan Buaya di Sungai Progo, Ini Penjelasan Diskominfo
- Jukir dan Pedagang Parkir ABA Malioboro Dipindah ke Menara Kopi Kotabaru, Ini Skenario Pemindahannya
- Tren Angka Penikahan di Kulonprogo Menurun, Ternyata Ini Penyebab Pemuda Tak Terburu-buru Menikah
- Republik Ceko Akan Bangun Konsulat Kehormatan di Jogja
Advertisement