Advertisement
Enam Pasangan Tidak Resmi Diciduk di Kulonprogo
Advertisement
Razia tersebut dilakukan dalam rangka menjaga situasi kondusif
Harianjogja.com, KULONPROGO-Razia gabungan Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) Kulonprogo, Sat Pol PP DIY, dan Kepolisian Resor Kulonprogo yang dilakukan di kawasan wisata Pantai Glagah menciduk enam pasangan tidak resmi, Selasa (20/2/2018).
Advertisement
Pelaksana tugas Kepala Sat Pol PP Kulonprogo Duana Heru menyebutkan, razia tersebut guna menegakkan Perda DIY No.18/1954 tentang Larangan Larangan Pelacuran di tempat Umum. Dari razia, didapatkan enam pasangan (12 orang) tidak sah di beberapa lokasi penginapan sekitar Pantai Glagah yang terdiri dari tiga pasangan warga Kulonprogo, dua pasangan berasal warga Purworejo, dan satu pasangan warga Sleman.
Adapun warga yang terciduk yakni T (48) asal Purwodadi berpasangan dengan SR (49) asal Purworejo, R (43) asal Godean dengan DL (37), SD (32) asal Temon dengan NS (25) asal Nanggulan, S (30) asal Pengasih dengan S (35) asal Sentolo, S (53) asal Kalibawang dengan SL (41) asal Kalibawang, dan R (38) asal Purworejo dengan SN (24) asal Purworejo.
"Satpol PP selanjutnya melakukan penyidikan dan menyita identitas pelaku berupa KTP dan mereka diharuskan datang ke Satpol PP pada Rabu [21/2/2018] untuk menjalani sidang Tipiring," ujar Duana, Rabu siang.
Kasi Penindakan dan Penyidikan Satpol PP DIY, Edhy Hartana menuturkan, razia tersebut dilakukan dalam rangka menjaga situasi kondusif wilayah Kabupaten Kulonprogo dalam menyambut kehadiran New Yogyakarta International Airport. "Selain itu, untuk menekan tindakan melanggar norma kesusilaan, norma agama, dan norma sopan santun," kata dia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
- Baru Diresmikan, Edupark Desa Canan Wedi Klaten Asyik buat Nyore sambil Belajar
- Plafon Hingga Rp2 Miliar, Begini Cara Akses Modal Usaha PO PaDi UMKM Telkom
- Siapkan Payung, Cuaca Sragen Sore Nanti Diprakirakan Hujan Sedang
- Bakal Turun Hujan di Jam Pulang Kerja, Cek Prakiraan Cuaca Karanganyar Hari Ini
Berita Pilihan
Advertisement

4 Anak di Jagakarsa Ditemukan Tewas di Kamar, Pelaku Diduga Orang Tua Kandung
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Bus Damri Trayek Menuju Bandara YIA Rabu 6 Desember 2023
- Jadwal SIM Keliling di Kota Jogja Desember 2023
- Daftar Jalur Trans Jogja Melewati Kampus, Sekolah dan Rumah Sakit
- Jadwal Pemadaman Listrik Sleman dan Kota Jogja, Rabu 6 Desember 2023
- Jadwal Kereta Bandara YIA Rabu 6 Desember 2023, Tiket Rp20.000
Advertisement
Advertisement