Advertisement

Hujan Abu Merapi Mulai Reda

I Ketut Sawitra Mustika
Jum'at, 11 Mei 2018 - 12:50 WIB
Bhekti Suryani
Hujan Abu Merapi Mulai Reda Asap membubung di puncak Gunung Merapi, Jumat (10/5/2018) pagi. - Harian Jogja/Bernadheta Dian Saraswati

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA- Setelah sempat erupsi pada Jumat pagi (11/5/2018), kondisi Gunung Merapi berangsur normal.

Hujan abu di radius lima kilometer dari puncak juga sudah reda. Masyarakat diimbau tidak panik.

Advertisement

Manajer Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DIY Danang Samsurizal mengatakan pada pukul 09.44 WIB rekaman seismik Gunung Merapi sudah kembali landai. Saat ini kondisi gunung tersebut berstatus normal.

Dikutip dari sitrep yang dirilis Pusdalops BPBD DIY, sebelumnya pada pukul 07.43 WIB, Gunung Merapi erupsi dengan durasi kegempaan lima menit dan ketinggian kolom 5.500 meter di atas puncak. Kemudian pada pukul 08.54 WIB erupsi yang terjadi bersifat freatik atau didominasi uap air. Erupsi hanya berlangsung satu kali dan tidak diikuti erupsi susulan.

Danang menambahkan, pada pukul 09.35 WIB, di radius lima kilometer dari puncak, hujan abu sudah reda. Pada pukul 09.40 WIB, radius diturunkan jadi dua kilometer.

"Pengungsian barak Purwobinangun kurang lebih 190 jiwa. Warga Serumen dievakuasi ke Glagaharjo. Warga Kalitengahlor dievakuasi ke Pasar Butuh. Warga Kalitengahkidul dievakuasi ke barak Kuripan. Warga Kinahrejo dan Ngrangkah dievakuasi ke barak Umbulharjo," kata Danang melaporkan kondisi terkini warga sekitar Gunung Merapi.

Ia mengimbau masyarakat tidak panik dengan erupsi Gunung Merapi. Jika warga terpaksa mengungsi, dipersilakan mengungsi ke tempat yang sudah disediakan. "Tetap tenang. Sambil menunggu update informasi dari petugas."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

Detik-Detik Drone Show Liuyang Berubah Jadi Petaka

Detik-Detik Drone Show Liuyang Berubah Jadi Petaka

News
| Senin, 06 Oktober 2025, 19:17 WIB

Advertisement

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya

Jembatan Kaca Tinjomoyo Resmi Dibuka, Ini Harga Tiketnya

Wisata
| Minggu, 05 Oktober 2025, 20:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement