Advertisement
Sudah Ada Satgas Cyber di Jogja, Hati-Hati Posting Hoaks dan Ujaran Kebencian Bisa Dipolisikan
Ilustrasi hoaks. - JIBI
Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN- Demi mengantisipasi menyebarnya hoaks atupun ujaran kebencian pada saat masa kampanye, Polda DIY membentuk Satgas Cyber Patrol. Satgas akan bertugas mengawasi ungahan di media sosial selama masa kampanye Pemilu 2019.
Kapolda DIY, Brigjen Pol Ahmad Dofiri seusai gelar pasukan Operasi Mantab Brata Progo 2018, di Kompleks Lanud Adisutjipto, Rabu (19/9/2018) mengatakan Satgas Cyber Patrol akan bekerja saat masa kampanye. Satgas akan memantau perkembangan dunia maya terhadap adanya akun-akun yang sengaja menyebarkan berita hoaks serta ujaran kebencian.
Advertisement
"Satgas cyber, [bakal] patroli di dunia maya. kami bentuk tim khusus yang setiap saat mengamati perkembangan di dunia maya, di Internet. Jika ada postingan hoaks atau hate speech, kami bertindak," kata Kapolda.
Selain satgas pihaknya juga menerjunkan personil untuk pengamanan. Namun kekuatan personil yang akan dikerahkan bakal menyesuaikan dengan tahapan pemilu 2019. Termasuk misalnya pada tahapan kampanye yang dimulai 23 September 2018 hingga 13 April 2019.
BACA JUGA
"Ada saat-saat kritis tentunya, sehingga pengerahan pasukan sesuai tahapan. Misalnya pada saat tahap kampanye, dikerahkan sekitar 1/4 kekuatan, minggu tenang 1/5, pemilihan 2/3 kekuatan, dan penghitungan 1/3 kekuatan," jelas Dofiri.
Sementara itu Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) DIY, Hamdan Kurniawan mengatakan upaya mewujudkan pemilu damai juga bakal dilakukan. Salah satunya bakal dilakukan dengan melakukan karnaval kampanye damai yang diakhiri dengan deklarasi pemilu damai.
"Kami berencana untuk mengadakan kampanye damai pada 23 September 2018. Kami akan melakukan karnaval jalan kaki di Jalan Malioboro dengan melibatkan peserta pemilu baik partai politik maupun bakal calon legislatif. Kami berharap dengan karnaval jalan kaki dan kemudian ada deklarasi bersama yang dibacakan, diharapkan pemilu berjalan dengan lancar dan damai," kata Hamdan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bahlil Tambah Peran, Kini Nahkodai Harian Dewan Energi Nasional
Advertisement
Wisata Bunga Sakura Asia Jadi Tren, Ini 5 Destinasi Favorit 2026
Advertisement
Berita Populer
- Rehabilitasi Embung Sleman 2026, Tiga Lokasi Disiapkan DPUPKP
- Gempa Magnitudo 4,5 di Bantul Sebabkan Satu Rumah Warga Rusak Ringan
- Usai Bantul, Gempa Magnitudo 4,2 Guncang Cilacap di Laut Selatan
- KDMP Pandowoharjo Gelar RAT Perdana, Target Buka 10 Gerai WARIS
- Motor dan Tas Berisi Senjata Tajam Ditemukan di Pinggir Laut Girisubo
Advertisement
Advertisement



