Advertisement

Puluhan Ribu Peminat PTN Ikuti UTBK

Uli Febriarni
Minggu, 14 April 2019 - 07:17 WIB
Sunartono
Puluhan Ribu Peminat PTN Ikuti UTBK Peserta UTBK 2019 gelombang 1 sedang mengikuti ujian di salah satu ruangan, di gedung FEB UGM, Sabtu (13/4/2019). - Harian Jogja/Uli Febriarni.

Advertisement

Harianjogja.com, SLEMAN--Puluhan ribu peminat Perguruan Tinggi Negeri (PTN) mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2019 di sejumlah kampus di Jogja, Sabtu (13/4/2019). Hasil nilai UTBK ini menjadi salah satu syarat bagi calon mahasiswa untuk mendaftar jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM, Profesor Djagal Wiseso menjelaskan, jumlah peserta UTBK di UGM, baik gelombang 1 dan 2 ada sebanyak 35.895 peserta. Untuk rincian peserta gelombang 1, terdiri dari 10.826 orang yang mengikuti di kelompok Saintek dan 8.221 untuk Soshum. Sedangkan berdasarkan statusnya terdiri dari 15.577 peserta reguler dan 3.470 peserta Bidikmisi.

Advertisement

"Pelaksanaan cukup lancar, ada beberapa peserta tidak hadir, kami masukkan ke dalam berita acara," katanya

Panitia memberikan toleransi waktu sebanyak 30 menit bagi yang terlambat. Namun jika memang mereka tidak hadir dan tetap ingin ikut seleksi masuk, maka bisa mengikuti UTBK di sesi lain, setiap peserta hanya diperbolehkan mengikuti dua kali ujian.

Ia menambahkan, untuk mendukung pelaksanaan UTBK, ada 1.720 komputer disiapkan, di 16 lokasi dengan 53 ruangan, berikut 248 petugas dari setiap fakultas masing-masing. UTBK gelombang 1 digelar pada 13 April hingga 4 Mei 2019, sedangkan gelombang 2 pada 11 hingga 26 Mei 2019.

Djagal mengatakan, UTBK dilaksanakan dalam sesi pagi dan siang. Sistem pelaksanaan UTBK dinilai tidak memungkinkan terjadinya kerjasama, karena ada selang-seling soal. Sebelum masuk ke dalam ruang ujian, tas para peserta dikumpulkan di satu ruangan tersendiri dan pengawas berkeliling. Telepon genggam juga tidak diperkenankan dibawa masuk ke dalam ruang ujian.

Direktur Pendidikan dan Pengajaran UGM, Sri Peni Wastutiningsih mengatakan, ada sembilan orang peserta berkebutuhan khusus mengikuti UTBK 2019, dengan tuna daksa. UGM sudah menyiapkan diri untuk memberikan pelayanan optimal bagi peserta tuna daksa ini.

"Dalam basis data kami tidak terlihat jelas mereka tuna daksa yang seperti apa detailnya. Kami akan menghubungi mereka, menanyakan kebutuhan apa yang perlu kami siapkan bagi mereka saat ujian nanti," kata dia.

Kepala Humas Universitas Negeri Yogyakarta, Anwar Effendy mengatakan, secara umum pelaksanaan UTBK di lancar. Total peserta UTBK 2019 UNY untuk dua gelombang ada 19.145, sedangkan untuk jumlah peserta UTBK Universitas Islam Negeri ada 4.995 untuk dua gelombang. Di antara peserta, terdapat sejumlah peserta dengan berkebutuhan khusus tunanetra.

 "UNY bermitra dengan UIN Sunan Kalijaga untuk memenuhi kebutuhan komputer bagi peserta," kata dia.

Kepala Humas Universitas Pembangunan Veteran Yogyakarta Markus mengatakan, pelaksanaan UTBK di UPN Veteran Yogyakarta juga berlangsung lancar dan aman. Jumlah peserta UTBK per gelombang ada sebanyak 753 orang.

"Untuk totalnya ada 16.300 peserta. Di antara peserta, ada satu orang peserta tuna daksa yang mengikuti UTBK 2019," katanya.

Markus berharap, setiap pelaksanaan UTBK berjalan dengan lancar dan dapat diikuti semua peserta yang sudah mendaftar di UPN Veteran Yogyakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Tempat Pengoplosan Gas LPG di Cilandak Meledak, 1 Orang Luka Bakar

News
| Jum'at, 25 April 2025, 06:57 WIB

Advertisement

alt

Hidup dalam Dunia Kartun Ala Ibarbo Fun Town

Wisata
| Sabtu, 12 April 2025, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement