Advertisement
SMK 1 Pengasih Raih Peringkat 2 Terbaik Se-DIY

Advertisement
Harianjogja.com, PENGASIH--SMK 1 Pengasih meraih peringkat dua dalam capaian Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) SMK se-DIY. Salah satu siswanya pun mendapatkan nilai terbaik kedua.
Kepala Sekolah SMK 1 Pengasih, Istihari Nugraheni mengatakan sekolahnya mendapatkan peringkat terbaik dalam capaian UNBK SMK se-DIY. Selain itu, sekolahnya juga menjadi terbaik di Kabupaten Kulonprogo.
Advertisement
"Bersyukur kita dapat peringkat kedua, tidak hanya itu, salah satu siswa kami juga menjadi terbaik kedua se-DIY untuk tingkat SMK," ujarnya pada Harian Jogja, Senin (13/5/2019). SMK 1 Pengasih mendapatkan nilai rata-rata dari 317 siswa yaitu 289,89.
Menurut Istihari, capaian pada tahun ini sama dengan tahun lalu. Namun, rata-rata nilai siswanya meningkat dibanding tahun lalu.
BACA JUGA
Tidak hanya sekolahnya saja yang mendapatkan prestasi di tingkat DIY, salah satu siswa SMK 1 Pengasih juga mendapatkan peringkat kedua dengan perolehan nilai UNBK tingkat SMK terbaik se-DIY.
Siswa tersebut Ika Wiji Cahyani yang mendapatkan nilai UNBK untuk masing-masing mata pelajaran Bahasa Inggris 90, Bahasa Indonesia 96, Matematika 100 dan kompetensi keahlian 92,50. "Kami akan berikan bentuk penghargaan pada siswa yang berprestasi," ujar Istihari.
Kepala Balai Dikmen Kulonprogo Henry Tatik untuk tingkat Kulonprogo, rata-rata nilai UNBK SMK mencapai 222,75. Capaian itu lebih tinggi dari rata-rata di DIY sebesar 221,31. Ia menuturkan, capaian di tingkat SMK Kulonprogo tergolong baik. "Kami harap tahun depan bisa lebih baik minimal mempertahankannya," ujar Tatik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Prabowo Tegaskan Program MBG Berhasil Meski Ada Kasus Keracunan
Advertisement

Thai AirAsia Sambung Kembali Penerbangan Internasional di GBIA
Advertisement
Berita Populer
- Sultan HB X: Dapur Tak Mampu Produksi 3.000 Porsi MBG
- Mayoritas EWS Longsor di Gunungkidul Alami Kerusakan
- Hindari Kejadian Luar Biasa, SPPG di Gunungkidul Wajib Kantongi SLHS
- Satgas MBG Kulonprogo Soroti Kualitas Makanan dan Sertifikasi Halal
- SMAN 1 Jogja Setop Pembagian Paket, Operasional SPPG Dihentikan
Advertisement
Advertisement