Kegiatan MPLS, Siswa SD Moemilta Diajak Mengenal Lingkungan Luar Sekolah
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA--SD Muhammadiyah Miliran Kota Jogja (Moemilta) telah selesai menggelar sejumlah rangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) 2019 selama sepekan terakhir. Sekolah ini tak hanya berusaha mengenalkan siswa baru kepada lingkungan internal namun juga mengakrabkan ssiwa dengan lingkungan luar sekolah.
Kepala SD Moemilta Kota Jogja Ani Sulistyaningsih menjelaskan kegiatan MPLS 2019 di sekolahnya telah selesai digelar. Kegiatan yang sebelumnya dikenal sebagai Masa Orientasi Siswa (MOS) ini merupakan rangkaian awal yang umum dilaksanakan di sekolah setiap awal tahun ajaran guna menyambut kedatangan para peserta didik baru. Sebagai sekolah dengan konsep Program Plus SD Moemilta memiliki kurikulum tambahan yang harus dinformasikan sebagai pengenalan ke siswa baru.
Advertisement
"Kami ingin menanamkan sikap mental, spiritual, budi pekerti yang baik, tanggung jawab, toleransi, dan berbagai nilai positif lain pada diri siswa sebagai implementasi penanaman konsep iman, ilmu, dan amal. Selain itu menanamkan berbagai wawasan dasar pada siswa sebelum memasuki kegiatan pembelajaran secara formal di kelas," terang Ani dalam rilis yang diterima Harian Jogja, Minggu (21/7/2019).
Khusus untuk siswa baru, lebih diarahkan pada mengenalkan siswa terhadap lingkungan baru di internal maupun luar sekolah. Kebanyakan sekolah khususnya swasta, biasanya MPLS sepenuhnya dilaksanakan oleh di lingkungan sekolah saja. Namun, kata dia, pihaknya mengajak siswa baru dengan berkeliling dengan mengenalkan lingkungan sekitar sekolah disertai outbond ringan untuk menjalin keakraban antar peserta didik baru dengan kakak kelas. Tujuannya agar siswa juga akrab dengan warga dan lingkungan sekitar sekolah.
Sedangkan di internal sekolah, mengenalkan siswa pada seluruh komponen sekolah beserta aturan, norma, budaya, dan tata tertib yang berlaku di dalamnya serta keorganisasian. Kemudian siswa baru diajak mulai mengenal dan memilih ekstrakurikuler sesuai minat dan bakat masing-masing.
"Baik itu perkenalan dengan sesama siswa baru, karakter kelas, guru, hingga karyawan lainnya di sekolah itu. Termasuk mengenalkan kegiatan yang ada dan rutin dilaksanakan di lingkungan sekolah dan luar sekolah," ujarnya.
Ia mengatakan, di saat bersamaan MPLS, pihaknya juga menggelar sejumlah kegiatan yang melibatkan siswa kelas 2 hingga kelas 6. Seperti barus berbaris yang melibatkan kelas 3 hingga kelas 6 dengan menghadirkan instruktur dari Polsek Umbulharjo, Kota Jogja. Harapannya sebagai ajang untuk melatih ketahanan mental, disiplin dan mempererat tali persaudaraan antarsiswa.
"Pada hari terakhir Jumat kemarin kelas 1 diajak kegiatan mewarnai dan kelas 2 mengecat gerabah, kemudian kelas 3 hingga kelas 6 latihan baris berbaris bersama Babinkamtibmas Polsek Umbulharjo," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KPU Sleman Targetkan Distribusi Logistik Pilkada Selesai dalam 2 Hari
- 20 Bidang Tanah Wakaf dan Masjid Kulonprogo Terdampak Tol Jogja-YIA
- Jelang Pilkada 2024, Dinas Kominfo Gunungkidul Tambah Bandwidth Internet di 144 Kalurahan
- Angka Kemiskinan Sleman Turun Tipis Tahun 2024
- Perluasan RSUD Panembahan Senopati Bantul Tinggal Menunggu Izin Gubernur
Advertisement
Advertisement