Advertisement

Perbaikan Empat Ruas Jalan di Gunungkidul Telan Rp28,8 Miliar

David Kurniawan
Minggu, 15 September 2019 - 19:17 WIB
Yudhi Kusdiyanto
Perbaikan Empat Ruas Jalan di Gunungkidul Telan Rp28,8 Miliar Seorang pengendara motor melintas di ruas Nglipar-Wotgaleh di Desa Nglipar, Kecamatan Nglipar, yang baru saja diperbaiki DPUPRKP Gunungkidul, Jumat (13/9/2019). Jalan ini diperbaiki menggunakan DAK 2019 sebesar Rp6 miliar. - Harian Jogja/David Kurniawan

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL–Pemkab Gunungkidul terus berupaya memperbaiki ruas jalan kabupaten yang rusak. Dari total ruas jalan kabupaten sepanjang 1.200 kilometer, sekitar 60% dalam kondisi rusak.

Upaya perbaikan tidak hanya menggunakan dana dari APBD kabupaten, tetapi dalam pelaksanaannya juga meminta bantuan ke Pemerintah Pusat melalui dana alokasi khusus (DAK). Untuk tahun ini Dinas Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPUPRKP) Gunungkidul mendapatkan bantuan Rp28,8 miliar.

Advertisement

Kepala Seksi Pemeliharaan DPUPRKP Gunungkidul, Wadiyana, mengatakan perbaikan jalan di empat ruas jalan sudah berjalan. Ditargetkan upaya perbaikan bisa selesai secepatnya. “Sudah proses dan mudah-mudahan bisa segera rampung,” katanya kepada wartawan, Minggu (15/9/2019).

Dia menjelaskan keberadaan DAK untuk program infrakstruktur sangat membantu di tengah keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemkab. Meski demikian, untuk memperoleh dana ini harus ada beberapa persyaratan yang dipenuhi, salah satunya proses perbaikan harus dilakukan secara menyeluruh dan tidak boleh sepotong-potong.

Sebagai contoh, kata Wadiyana, saat pengusulan DAK ada ruas sepanjang 10 kilometer, maka di dalam proses pengusulan Pemkab harus memastikan bahwa pengerjaan harus selesai dalam satu kali pengerjaan. “Tidak boleh dipecah-pecah karena jika tidak tuntas, maka tidak bisa mendapatkan bantuan,” katanya.

Dia berharap dengan upaya perbaikan yang dilakukan dapat memperpendek ruas jalan kabupaten yang rusak. “Saat ini masih ada 60 persen ruas jalan yang rusak, dan Pemkab terus berupaya memperbaiki secara berkala,” katanya.

Anggota DPRD Gunungkidul, Anton Supriyadi, mendukung upaya Pemkab memperbaiki jalan yang rusak. Menurut dia, kondisi jalan kabupaten masih banyak yang rusak sehingga butuh diperbaiki. “Jalan sangat penting karena memacu tingkat pertumbuhan ekonomi yang lebih baik,” katanya.

Anton menuturkan di Gunungkidul masih banyak jalan rusak yang butuh perhatian. “Akses menuju destinasi wisata banyak yang rusak, padahal itu bisa menyangkut citra pariwisata di Bumi Handayani,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

AS Disebut-sebut Bakal Memberikan Paket Senjata ke Israel Senilai Rp16 Triliun

News
| Sabtu, 20 April 2024, 17:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement