Advertisement
Kontak dengan Bakul Ikan Positif Corona, Belasan Warga Kulonprogo Jatuh Sakit & Isolasi Mandiri

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO--Sebanyak 13 warga Kulonprogo harus menjalani isolasi mandiri setelah diketahui melakukan kontak dengan seorang pasien terkonfirmasi positif Covid-19. Pasien itu merupakan pedagang ikan asal Desa Jogoboyo, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Purworejo yang biasa memasok barang dagangannya ke Kulonprogo.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Dinas Kesehatan Kulonprogo, Baning Rahayujati mengatakan ke 13 orang itu masing-masing asal Kalurahan Jangkaran, Kapanewon Temon, sebanyak 11 orang dan dua warga Kalurahan Banaran, Kapanewon Galur.
Advertisement
"Berdasarkan tracing oleh Puskesmas Temon 2 bersama gugus tugas Kalurahan Jangkaran, didapatkan ada sebelas orang yang dalam beberapa waktu sebelum sakit melakukan kontak dengan pasien covid-19 tersebut," ujar Baning, kepada awak media Jumat (12/6/2020).
"Sementara gugus tugas Kalurahan Banaran juga melaporkan terdapat dua orang yang melakukan kontak dengan pasien terkonfirmasi positif tersebut karena mendapat kiriman ikan oleh pasien," imbuhnya.
Baning mengatakan ke-13 orang itu sudah diminta untuk melakukan isolasi mandiri dan pada Sabtu (13/6/2020) dijadwalkan menjalani rapid test. "Kalau reaktif maka akan langsung dilakukan tes swab," ujarnya.
Baning mengimbau kepada masyarakat yang mengetahui atau merasa melakukan kontak erat dengan pasien dari wilayah Purworejo tersebut untuk segera melapor kepada gugus tugas desa atau puskesmas terdekat agar bisa segera dilakukan rapid test.
Kabar pedagang ikan asal Purworejo yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu sebelumnya sudah menyebar di grub-grub WhatsApp warga Kulonprogo, Jumat pagi. Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Kulonprogo, kemudian mengkonfirmasi kabar itu kepada Gugus Tugas Penanggulangan Covid-19 Purworejo. Hasilnya kabar itu memang benar adanya, sehingga langsung dilakukan tracing dan mendapati ada 13 warga Kulonprogo yang pernah kontak erat dengan pasien tersebut.
"Untuk pasien positif berdasarkan Kabid P2P Dinkes Purworejo, sudah menjalani isolasi mandiri di rumah," ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Fakta Uang Tunai Rp2,8 Milliar dan Pistol Baretta di Rumah Topan Ginting, Anak Buah Bobby Nasution
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Keputusan MK Pemilu dan Pilkada Dipisah, Ini Respons KPU Sleman
- Gratis! Tol Jogja-Solo Ruas Klaten-Prambanan Resmi Dibuka Mulai Hari Ini 2 Juli 2025, Waktu Tempuh Hanya 10 Menit
- Jemaah Haji 2025 Asal Sleman: Kloter 65 SOC Pertama Datang di Bumi Sembada
- Pemulangan Jenazah Mahasiswa KKN-PPM UGM Korban Kapal Tenggelam Menunggu Pihak Keluarga
- Program Rumat Sampah dari Rumah Mampu Atasi Masalah Sampah di Purwokinanti Jogja
Advertisement
Advertisement