Advertisement
Penularan Covid-19 dari Klaster Pedagang Ikan di Gunungkidul Belum Berhenti, Kini Sudah 12 Kasus

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Penularan Covid-19 dari klaster pedagang ikan di Kecamatan Karangmojo, Gunungkidul, belum berhenti. Senin (15/6/2020), ada tambahan satu pasien positif sehingga kasus infeksi Corona dari klaster bakun ikan berjumlah 12.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Gunungkidul Dewi Irawati mengatakan pasien positif Corona di Gunungkidul berjumlah 49 kasus. Sebanyak 12 kasus positif berasal dari klaster pedagang ikan.
Advertisement
“Hari ini [kemarin] ada satu penambahan kasus dari pedagang ikan,” kata Dewi kepada wartawan, Senin siang.
Menurut dia, penularan dari pedagang ini menjadi fokus penanganan karena untuk klaster lain di Gunungkidul seperti Gadungsari dan Indogrosir telah berhenti. "Sekarang penanganan difokuskan untuk klaster pedagang ikan yang potensinya masih bisa bertambah," katanya.
Dewi mengungkapkan penelusuran terus dilakukan agar potensi penyebaran tidak terus meluas. Dari 49 kasus positif di Gunungkidul, 37 orang yang sudah dinyatakan sembuh, sebelas pasien lainnya masih menjalani perawatan di rumah sakit, dan satu pasien meninggal dunia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Bahas Isu Jual-Beli Pulau Bersama Komisi II DPR RI, Menteri ATR/Kepala BPN Tegaskan Tanah di Indonesia Tidak Bisa Dimiliki Asing
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
- Sambut Positif Putusan MK Terkait Pemisahan Pemilu Nasional dan Lokal, KPU DIY: Kurangi Beban Teknis
- Kelurahan Kadipaten Jogja Gencarkan Penggunaan Biopori Demi Kurangi Sampah Organik
Advertisement
Advertisement