Advertisement
Satu PDP yang Meninggal Dunia Asal Kulonprogo Ternyata Positif Corona
Ilustrasi. - REUTERS/Susana Vera
Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO--Satu pasien dalam pengawasan (PDP) asal Kapanewon Sentolo, yang meninggal dunia pada Minggu (9/8/2020) terkonfirmasi positif Covid-19.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulonrprogo, Baning Rahayujati mengatakan, pasien perempuan berusia 45 tahun itu dinyatakan terjangkit virus Corona berdasarkan hasil test swab yang keluar pada Senin (10/8/2020).
Advertisement
"Dengan ini maka ada penambahan satu kasus positif yakni PDP ke 119 yang meninggal kemaring berdasarkan hasil swab," kata Baning kepada awak media, Senin sore.
PDP-119 memiliki riwayat penyakit asma. Pasien ini menunjukkan gejala penyakit Covid-19 kategori berat kemudian meninggal pada Minggu pagi di RSUP dr Sardjito.
Riwayat kontak PDP yang kini positif Covid-19 dan mendapat penomoran KP-45 ini masih dalam penelusuran gugus tugas kabupaten.
Dengan adanya PDP yang dinyatakan positif Covid-19, maka total penderita Covid-19 di Kulonprogo saat ini mencapai 45 orang dengan rincian 17 masih dalam perawatan, 26 sembuh dan dua meninggal dunia.
Sedangkan total PDP sebanyak 119 orang, dengan rincian satu dirawat, 61 pulang, 12 meninggal dunia, dan 45 positif.
"Kepada masyarakat Kulonprogo, kami mengimbau agar selalu melaksanakan protokol kesehatan dengan benar, melaporkan semua pelaku perjalanan dan melaksanakan karantina dengan taat agar di Kulonprogo tidak terjadi penambahan kasus khususnya yang transmisi lokal," imbau Baning.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Bom Bunuh Diri Hantam Pesta Pernikahan di Pakistan, Tujuh Orang Tewas
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Viral Korban Jambret di Sleman Malah Jadi Tersangka, Ini Kata Polisi
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Minggu 25 Januari 2026, Tarif Rp8.000
- Jadwal Lengkap KRL Solo ke Jogja Minggu 25 Januari 2026, Cek di Sini
- Pelaku Industri Perikanan DIY Dilibatkan dalam Program MBG
- Cek Jam Berangkat KA Prameks Jogja-Kutoarjo Hari Ini
Advertisement
Advertisement



