Advertisement

Meski Ditemukan Vaksin, Prokes Harus Tetap Jalan

Ujang Hasanudin
Kamis, 05 November 2020 - 00:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Meski Ditemukan Vaksin, Prokes Harus Tetap Jalan Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, BANTUL - Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan, Dinas Kesehatan Bantul, Sapta Adisuka Mulyatno meminta masyarakat untuk tidak lengah dan tetap menjalankan protokol kesehatan meski saat ini sudah ditemukan vaksin untuk menangani Coronavirus Disease atau Covid-19.

Sapta mengatakan Covid-19 merupakan penyakit baru dan belum diketahui sampai kapan pandemi Covid-19 ini berakhir, “Apakah dengan adanya vaksin Covid-19 ini bisa selesai? kita tidak tahu karena ini penyakit baru. Apakah benar vaksin cocok untuk cuaca di Indonesia, cocok untuk usia sekian? dan ini masih terus dievaluasi,” kata Sapta, Rabu (4/11/2020).

Advertisement

Karena itu pihaknya mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan minimal dengan 3M, yakni memakai masker dengan baik dan benar, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sesering mungkin, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan. Menurut dia, protokol kesehatan cara yang paling mudah dilakukan dan dampaknya luar biasa bisa melindungi diri sendiri, keluarga, dan orang lain.

Baca juga: Libur Panjang, Ribuan Orang Langgar Protokol Covid-19

Dia mengingatkan sebagian besar pasien Covid-19 di Bantul adalah orang tanpa gejala (OTG) sehingga tidak diketahui siapa yang tepapar virus Corona dan siapa yang tidak. OTG bisa berkeliaran kemanapun karena merasa sehat dan dampaknya bisa menularkan kepada siapa saja, sehingga pandemi bisa lama.

“Jalan yang paling ampuh untuk melewati pandemi ini adalah konsisten menjalankan protokol kesehatan,” ujar Sapta.

Sekedar diketahui angka terkonfirmasi positif Covid-19 di Bantul sampai 3 November 2020 sebanyak 1.075 orang. Dari jumlah tersebut sembuh 868 dan meninggal 24 orang. Sementara yang masing dalam isolasi sebanyak 183 orang. Sapta mengatakan meski kasus Covid-19 tinggi namun angka kesembuhan juga tinggi dan angka kematian relatif kecil. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Yordania Tegaskan Larang Wilayah Udaranya Jadi Medan Tempur Iran vs Israel

News
| Sabtu, 20 April 2024, 15:57 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement