Advertisement
Begini Perkembangan Terbaru Klaster Kegiatan Ibadah di Kulonprogo yang Terinfeksi Covid-19

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO--Sebanyak tujuh orang dari total 69 yang masuk dalam klaster kegiatan ibadah di Kalurahan Jangkaran, Kapanewon Temon, Kulonprogo, masih melakukan isolasi mandiri di rumah masing-masing.
Juru Bicara Penanganan Covid-19 Kabupaten Kulon Progo, Baning Rahayujati mengatakan mayoritas kasus positif Covid-19 di klaster Jangkaran merupakan kasus positif Covid-19 tidak bergejala.
Advertisement
"Untuk klaster Jangkaran masih ada tujuh orang yang harus melakukan isolasi mandiri sisanya sudah sembuh dan satu meninggal dunia," ujar Baning saat dikonfirmasi pada Minggu (28/2/2021).
Akan tetapi, enam orang memang sebelumnya harus dilakukan perawatan intensif di RS rujukan penanganan pasien positif Covid-19. Saat ini, keenamnya sudah dinyatakan sembuh.
"Jangkaran ini kan mayoritas tanpa gejala. Meskipun enam harus dilakukan perawatan di rumah sakit. Tapi lainnya tidak bergejala dan hanya harus dilakukan isolasi mandiri selama 10 hari di rumah masing-masing," ungkap Baning.
Baning urung menyatakan klaster Jangkaran sudah selesai. Ia harus memastikan jika sebanyak tujuh orang selesai melakukan isolasi mandiri. "Belum, nanti saya nyatakan selesai jika isolasi mandiri sudah selesai dilakukan. Mungkin pekan depan sudah selesai," katanya.
Lebih lanjut, kasus konfirmasi positif Covid-19 di kabupaten Kulonprogo per Minggu (28/2/2021) sebanyak 2.865. Sedangkan, kasus sembuh mencapai 525. Kasus meninggal dunia sebanyak 57. Pasien positif Covid-19 yang harus melakukan isolasi di rumah sakit sebanyak 55.
Sedangkan, pasien positif Covid-19 yang harus melakukan isolasi mandiri sebanyak 274. "Untuk pasien yang sudah menyelesaikan isolasi sebanyak 1.909," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Iran Isyaratkan Bersedia Negosiasi Nuklir Jika AS Tidak Lagi Menyerang
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Kerja Sama Pemda DIY-BSSN Ditingkatkan untuk Keamanan Siber
- Perekrutan Guru dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Harus Sesuai Domisili
- Perpustakaan Kota Jogja Kini Buka hingga Malam Hari, Ini Jadwalnya
- Kementerian ATR/BPN Bantah Isu 2026 Tanah Tak Bersertifikat Diambil Negara, Dirjen PHPT: Itu Tidak Benar
- Libur Panjang 1 Sura, Penumpang KA Jarak Jauh di Daop 6 Jogja Melonjak 20 Persen
Advertisement
Advertisement