Advertisement
Jumlah Kendaraan Luar Kota Masuk Jogja Berkurang

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA- Petugas penyekatan larangan mudik di Kota Jogja belum mendapati lonjakan arus balik Lebaran yang signifikan pada Minggu (16/5/2021). Pemudik yang ingin kembali ke kota asalnya disebut jarang mengambil jalur dalam kota sebagai rute jika ingin keluar dari Kota Jogja.
"Biasanya kan lewat Ring Road, kalau dalam kota jarang. Makanya arus balik masih belum signifikan," kata AKP Agus Hariyato, Kepala Pos Penyekatan Wirobrajan.
Advertisement
Dia menjelaskan, pada H+3 Lebaran ini pihaknya masih memeriksa kendaraan yang masuk ke wilayah Jogja. Namun, jumlah kendaraan berpelat luar semakin sedikit.
"Makin ke sini semakin jarang. Tadi ada yang diperiksa cuma sekitar tiga atau empat kendaraan," ujarnya.
Agus menambahkan, sebagian besar kendaraan itu merupakan wisatawan asal Purworejo dan juga Kebumen yang ingin berlibur di Jogja. Pihaknya tetap memeriksa kelengkapan dokumen pengendara seperti surat bebas Covid-19.
BACA JUGA: Pencarian Korban Perahu Tenggelam di Waduk Kedungombo hingga Kedalaman 20 Meter
"Pelat Jakarta semakin jarang. Syarat perjalanan masih sama yakni keterangan bebas Covid-19," imbuh dia.
Pihaknya juga menyediakan layanan tes Covid-19 acak kepada pengendara asal luar kota. Dari seluruh pengendara yang dilakukan tes Covid-19 belum ada yang didapati memperoleh hasil positif Covid-19.
Advertisement
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Telkom Kembali Raih The Grand Stevie Award for Organization of The Year
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Kota Jogja Berkomitmen Tekan TB di Rentang Tahun 2020-2024
- Sudah 2 Bulan Tak Ada SIM Keliling di Bantul, Ternyata Ini Penyebabnya
- Mandek Dua Bulan, Polres Bantul: SIM Keliling Mungkin Bisa Dimulai Lagi Pekan Depan
- PPDB DIY 2022 Berakhir, Cek SMA/SMK Negeri yang Masih Ada Kursi Kosong!
- Kelas Khusus Olahraga di Bantul: Fasilitasi Aneka Sport, dari Atletik hingga Surfing
Advertisement
Advertisement
Advertisement