Advertisement

Covid-19 di Jogja Meroket 2 Pekan Terakhir, Wakil Wali Kota Beberkan Data

Ujang Hasanudin
Senin, 21 Juni 2021 - 21:27 WIB
Bhekti Suryani
Covid-19 di Jogja Meroket 2 Pekan Terakhir, Wakil Wali Kota Beberkan Data Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Pemkot Jogja menyebut penularan Covid-19 di wilayah ini dalam dua pekan terakhir melonjak.

Wakil Wali Kota Jogja sekaligus Ketua Harian Satgas Penanganan Covid-19 Jogja Heroe Poerwadi tidak menampik penularan Covid-19 di Jogja selama dua pekan terakhir ini cukup tinggi.

Advertisement

“Ini fenomena menyangkut penulran tinggi, cepat sekali. Nanti kita cari tahu apakah ini varian baru. Tapi yang kita rasakan dalam dua minggu ini peningkatan [penularan Covid-19] 30 persen, sebelumnya seminggu hanya 130 orang [yang terkonfirmasi positif], minggu kemarin 380 orang [yang terkonfirmasi positif Covid-19,” papar Heroe, Senin (21/6/2021).

Berdasarkan data Dinas Kesehatan Kota Jogja, total yang terkonfirmasi positif Covid-19 sampai 21 Juni 2021 sebanyak 7.897 kasus. dari jumlah tersebut 6.736 di antaranya sembuh, 350 kasus meninggal dunia, dan yang menjalani isolasi sebanyak 811 kasus.

Heroe menyatakan saat ini selter di Kelurahan Bener, Kemantren Tegalrejo terisi sebanyak 90% dari total kapasitas 84 orang. Pihaknya juga masih akan terus menambah selter di wilayah RW dan kampung.

BACA JUGA: Corona Masih Meroket, DIY Tambah 662 Kasus Positif Covid-19 Dalam 24 Jam

Heroe juga mengungkapkan pegawai Pemerintah Kota Jogja yang terkonfirmasi positif Covid-19 kembali bertambah dari sebelumnya 14 orang menjadi 40 orang, dan terbanyak dari kantor Dinas Sosial, Tenaga Kerja, dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) sebanyak 30 orang, bahkan kantor tersebut terpaksa harus ditutup total atau lockdown.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Satuan Pendidikan Diwajibkan Memperhatikan Kebutuhan Siswa dengan Kondisi Khusus

News
| Jum'at, 26 April 2024, 10:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement