Advertisement

Ratusan Santri Ponpes di Kota Jogja Divaksin Dosis Kedua

Sunartono & Gigih M. Hanafi
Selasa, 26 Oktober 2021 - 14:57 WIB
Sunartono
Ratusan Santri Ponpes di Kota Jogja Divaksin Dosis Kedua Pelaksnaan vaksinasi dengan menyasar santri di Ponpes Al-Lukmaniyah, Kota Jogja. - Harian Jogja/Gigih M. Hanafi.

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Sebanyak 500 santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Lukmaniyah Umbulharjo, Kota Jogja menerima vaksinasi dosis kedua. Vaksinasi yang digelar Badan Intelijen Nasional (BIN) DIY untuk mempercepat penyelesaian vaksinasi di wilayah DIY.

Koordinator Vaksin Door To Door BIN DIY AKBP Sugiyono menjelaskan sebanyak 500 santri Ponpes Al Lukmaniyah dan sejumlah santri dari ponpes lain telah mendapatkan vaksin dosis kedua pada Senin (25/10/2021). BIN DIY telah menyasar lebih dari 20 ponpes untuk diberikan vaksinasi dari jumlah sasaran itu 60 persen di antaranya merupakan santri berasal dari luar DIY.

Advertisement

“Kami menaruh perhatian pada santri pondok pesantren di wilayah DIY. Kami sudah menyasar 20 ponpes lebih, tetapi 60 persen santri berasal dari luar wilayah, karena memang cakupan vaksinnya belum sebaik DIY. Ini yang kami ingin kejar juga agar pondok bisa tervaksin semuanya untuk memastikan herd immunity,” ungkapnya di sela-sela vaksinasi.

Sebelumnya, BIN DIY juga melaksanakan vaksinasi door to door dengan menyasar para pedagang di kawasan Malioboro. Karena tak sedikit pedagangan yang terlewat dan belum mendapatkan vaksinasi.

Adapun untuk pelaksanaan vaksinasi Ponpes Al Lukmaniyah, BIN DIY bekerja sama dengan Baznas dan Dinas Kesehatan Kota Jogja, menggunakan vaksin Sinovac. Para santri dan warga yang sebelumnya sudah menjalani dosis satu mendapatkan dosis dua untuk melengkapi imunitas tubuh.

Kami tetap melayani siapa saja yang belum tervaksin, jangan sampai ada yang terlewatkan. Kami berkomitmen akan terus bergerak hingga target herd immunity akhir tahun ini terwujud,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement