Update Covid-19 DIY: Tambah 15 Kasus, 11 dari Sleman

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Satgas Penanganan Covid-19 DIY melaporkan penambahan 15 kasus positif Covid-19 pada Selasa, 9 November 2021. Dari 15 kasus baru, 11 berasal dari Sleman.
Penambahan 15 kasus positif tersebut berdasarkan pengujian terhadap 5.637 sampel. Walhasil, total kasus terkonfirmasi positif menjadi 156.166 kasus.
BACA JUGA: Update Covid-19 Nasional 9 November: Kasus Positif 434
Kepala Bagian Humas Biro Umum Hubungan Masyarakat, dan Protokol (UHP) Setda DIY, Ditya Nanaryo Aji, mengatakan, tambahan 15 kasus tersebut berasal dari Kota Jogja dengan 1 kasus, Bantul dengan 3 kasus, dan Sleman dengan 11 kasus. Kasus baru dari Gunungkidul dan Kulonprogo nihil.
“Satu kasus dari periksa mandiri dan 14 kasus dari dari tracing kontak kasus positif,” katanya.
Ditya mengungkapkan, selain penambahan 15 kasus positif, ada penambahan jumlah pasien sembuh sebanyak 33 orang, sehingga total kesembuhan menjadi 150.447 kasus. Sementara, penambahan pasien meninggal dunia sebanyak satu orang sehingga total kasus meninggal menjadi 5.253.
“Untuk kasus kesembuhan, Kota Jogja ada 3 kasus, Bantul ada 10 kasus, Kulonprogo 0 kasus, Gunungkidul 0 kasus, dan Sleman ada 20 kasus. Sedangkan untuk kasus meninggal dunia satu dari Gunungkidul,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Panas! Mahfud MD Tantang Arteria Dahlan Buntut Isu Transaksi Rp349 Triliun
Advertisement

Deretan Negara di Eropa yang Bisa Dikunjungi Bagi Pelancong Berduit Cekak
Advertisement
Berita Populer
- Lahan di Peta Tol Jogja Bawen Bertambah, 7 Kalurahan Diidentifikasi
- Bea Cukai Berikan Fasilitas Vooruitslag Hibah untuk Penanggulangan Erupsi Gunung Merapi
- Orang Tua Klaim Punya Bukti Polisi Menyiksa Terdakwa Klitih Gedongkuning
- 15 Hari Sebelum Lebaran, Jalan Nasional di Kulonprogo Dibikin 2 Lajur
- Ibu Memanggil Pulang, Cara Lain Polda DIY Mengatasi Klitih
Advertisement