Advertisement

Sultan Beri Sinyal Buka Lebar Jogja untuk Pemudik

Sunartono
Jum'at, 08 April 2022 - 21:17 WIB
Bhekti Suryani
Sultan Beri Sinyal Buka Lebar Jogja untuk Pemudik Pemudik bersiap menaiki bus tujuan luar daerah di terminal Giwangan, Kota Jogja, Jumat (23/4/2021). - Harian Jogja/Yosef Leon

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA--Gubernur DIY Sri Sultan HB X memberikan sinyal DIY akan terbuka bagi pemudik pada Lebaran 2022 mendatang. Syaratnya mereka harus menaati protokol kesehatan demi mencegah terjadinya penularan Covid-19.

Sultan HB X menilai momentum saat ini sudah tidak memungkinkan lagi melakukan pembatasan di tengah kondisi masyarakat yang sudah mulai dibebaskan untuk bepergian. Ketiadaan syarat swab bagi pelaku perjalanan menurut Sultan menjadi salah satu instrumen sulitnya dilakukan pembatasan.

Advertisement

“Kita sulit untuk mengantisipasi biarpun kami di [PPKM] level 3 itu dimungkinkan untuk membatasi, tetapi bagaimana mau membatasi kalau orang yang mau masuk pun tidak perlu swab dan sebagainya,” kata Sultan di DPRD DIY, Jumat (8/4/2022).

Oleh karena itu Sultan memberikan sinyal bahwa Jogja terbuka untuk para pemudik yang datang. Namun ia meminta agar menaati protokol kesehatan. “Ya sudah [boleh saja pemudik datang] semoga saja prokes dan masker tetap dipakai saja, kita mau apa. Sudah enggak bisa melarang lagi,” ucapnya.

BACA JUGA: Resmi! Ini 5 Langkah Sultan Jogja Menangani Maraknya Kejahatan Jalanan

Sekda DIY Kadarmanta Baskara Aji menyatakan dengan ketetapan pemerintah pusat memperboleh mudik, maka daerah tetap melakukan antisipasi guna mencegah terjadinya penyebaran Covid-19. Dalam waktu dekat ini kemungkinan akan dikeluarkan surat edaran terkait lebaran ke kabupaten kota dan masyarakat umum. Ia berharap satgas Covid-19 di level kelurahan RT maupun RW tetap diaktifkan untuk melakukan pemantauan.

“Satgas di tingkat bawah ini terus diaktifkan untuk melakukan pemantauan terhadap pemudik. Bagaimana mengingatkan prokesnya, ini sebagai antisipasi agar kasus tidak melonjak,” katanya.

Kepala Dinas Perhubungan DIY Ni Made Dwipanti menambahkan dari sisi perhubungan telah melakukan sejumlah persiapan. Bersama sejumlah institusi lain akan memastikan jalur yang dilalui pemudik aman, salah satunya infrastruktur yang memadai.

“Kami kemarin koordinasi dengan PU untuk menjelang lebaran jalan rusak diharapkan zero lubang, untuk kegiatan kontrak seperti kegiatan rehabilitasi jalan dan sejenisnya itu diusahakan baru akan dilanjutkan setelah lebaran. Kemarin diinfokan dari PU harapannya minimal jalan berlubang bisa ditutupi,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Prabowo Usul Pembentukan Presidential Club, PKS Mendukung Penuh

News
| Senin, 06 Mei 2024, 13:57 WIB

Advertisement

alt

Piknik dan Camping di Nawang Jagad Kaliurang: Info Lokasi, Jam Buka, dan Biaya Tiket Masuk

Wisata
| Sabtu, 04 Mei 2024, 09:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement