Update Cuaca Jogja Hari Ini Sebelum Keluar Rumah
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Hujan dengan intensitas ringan hingga lebat berpeluang turun di sejumlah kota besar di Indonesia pada Sabtu (11/6/2022) siang dan malam menurut prakiraan cuaca Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Namun sejumlah kota termasuk Jogja diprediksi cerah.
Menurut siaran prakiraan cuaca BMKG, hujan ringan berpeluang turun di Kota Jakarta Pusat, Jambi, Banjarmasin, Mataram, dan Makassar dan hujan yang disertai petir berpotensi terjadi di Kota Pangkal Pinang, Manado, Padang, dan Palembang pada siang hari.
Advertisement
Pada siang hari, hujan dengan intensitas sedang diprakirakan turun di Kota Serang, Pontianak, Tanjung Pinang, dan Kendari, sementara Kota Gorontalo dan Bandung menghadapi potensi hujan lebat.
Cuaca Kota Denpasar, Tarakan, Bandar Lampung, Kupang, Jayapura, dan Medan diprakirakan cerah berawan sedangkan Kota Bengkulu, Yogyakarta, Semarang, Palangka Raya, Samarinda, Ambon, Ternate, Manokwari, Pekanbaru, dan Mamuju berawan pada siang hari.
Hanya Kota Banda Aceh yang pada siang hari cuacanya diprakirakan cerah.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Ungkap Sosok Penemu Jenazah Emmeril Khan, Ternyata Guru SD
Malam harinya, hujan ringan berpotensi turun di Kota Serang, Banjarmasin, Palangka Raya, Mataram, Pekanbaru, dan Medan; hujan disertai petir berpeluang terjadi di Kota Bengkulu; hujan sedang diprakirakan turun di Kota Yogyakarta dan Semarang; dan hujan lebat berpotensi mengguyur Kota Mamuju.
Cuaca Kota Banda Aceh, Jakarta Pusat, Samarinda, Pangkal Pinang, Kupang, dan Padang pada Sabtu malam diprakirakan cerah berawan.
Kota Denpasar, Jakarta Pusat, Gorontalo, Jambi, Bandung, Surabaya, Tarakan, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Ambon, Ternate, Jayapura, Manokwari, Makassar, Kendari, Manado, dan Palembang menurut prakiraan cuaca akan berawan pada malam hari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Apindo: Penghitungan UMP 2025 Harus Mencerminkan Keseimbangan antara Kesejahteraan Pekerja dan Keberlanjutan Dunia Usaha
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Sampaikan Selamat kepada Hasto-Wawan, Afnan: Janji Kampanye Harus Ditepati
- Kasus DBD di Gunungkidul hingga November Mencapai 1.630 Kasus
- Jelang Melawan NUFC Sejumlah Pemain PSIM Terkena Demam dan Flu
- Menyamar Jadi Strategi Tim Saber Pungli Gunungkidul Ungkap Praktik Pungli
- Warga di Luar Enggan Pulang hingga Marak Hoaks, Partisipasi Pemilih Pilkada Bantul Hanya 75,9%
Advertisement
Advertisement