Advertisement

Maling di Kulonprogo Gondol CPU dan Monitor di Alat Berat Ekskavator

Catur Dwi Janati
Senin, 22 Agustus 2022 - 22:17 WIB
Bhekti Suryani
Maling di Kulonprogo Gondol CPU dan Monitor di Alat Berat Ekskavator Ilustrasi. - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, KULONPROGO -- Dua monitor dan CPU pada alat berat ekskavator di Temon digondol maling. Pencuri menggasak bagian ekskavator tersebut yang harganya ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. 

Kasi Humas Polres Kulonprogo, Iptu Triatmi Noviartuti kejadian dugaan tindak pidana pencurian terjadi di dua TKP, di tanggul Kali Carik, Kalidengen 2, Kalurahan Kalidengen dan proyek irigasi Padukuhan Glagah, Kalurahan Glagah, Kapanewon Temon. Targetnya curiannya sama, unit CPU dan monitor yang ada pada alat berat ekskavator.

Advertisement

Mulanya Senin 22 Agustus 2022 sekira pukul 07.30 WIB saksi satu selaku operator ekskavator Komatsu PC 200 datang ke proyek tanggul sungai yang berlokasi di Kali Carik, Kalidengen 2, Kalidengen dengan maksud akan menjalankan ekskavator. Namun saat tiba di lokasi proyek, saksi pertama mendapati jika penutup mesin ekskavator yang semula tertutup, sudah dalam keadaan terbuka. "Saksi kemudian melihat ke bagian ruang kemudi, ternyata layar monitor dan CPU ekskavator sudah tidak ada atau hilang," terangnya pada Senin (22/8/2022).

BACA JUGA: Ini Penjelasan Telkom tentang Dugaan Kebocoran Data Pelanggan Indihome

Saksi kemudian menghubungi pelapor NG (60) selaku mandor proyek untuk memberitahukan hilangnya CPU dan layar manitor ekskavator yang dimaksud. Pelapor kemudian berangkat ke Kalidengen untuk mengecek ekskavator yang ada di proyek wilayah Kalidengen. 

"Pada saat Pelapor sedang melakukan pengecekan ekskavator Kalidengen, dihubungi oleh saksi ketiga, memberitahukan jika CPU dan monitor eskavator Komatsu PC-78 yang digunakan untuk mengerjakan proyek irigasi di wilayah Glagah juga hilang," katanya.

Pelapor mengalami kerugian dua unit CPU dan dua unit monitor ekskavator, seharga kurang lebih Rp120 juta. Korban lantas melaporkan peristiwa tersebut ke Poksek Temon.

Barang bukti berapa dua kover CPU diamankan polisi. Sementara pelaku pencurian masih dalam tahap penyelidikan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

SETARA Institute Ungkap 130 Masalah di Tubuh Polri

News
| Rabu, 09 Oktober 2024, 20:57 WIB

Advertisement

alt

Bikin Seru Staycation Anda di Oktofest Super Sale Hotel Grand Rohan Jogja

Wisata
| Senin, 07 Oktober 2024, 11:17 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement