Advertisement
Kreatif! Siswa SMK Tamansiswa Unjuk Karya Bertema Kearifan Lokal

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - SMK Tamansiswa Jetis menggelar unjuk karya siswa Kelas X dalam acara bertajuk Gelar Karya Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang bertemakan Kearifan Lokal, Senin (7/11/2022). Gelar Karya P5 merupakan salah satu bentuk rangkaian Program Kurikulum Merdeka.
Kepala SMK Tamansiswa Jetis, Kristiyani menyampaikan kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka penerapan pembelajaran P5 dalam Program Kurikulum Merdeka. "Untuk mengimplementasikan Kurikulum Merdeka ada pengembangan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5. Hari ini para siswa menampilkan hasil karyanya, khususnya kelas sepuluh. Karena yang melaksanakan Kurikulum Merdeka baru kelas sepuluh," kata Kristiyani, Senin.
Advertisement
Karya siswa yang ditampilkan, yakni Tari Klana Raja, Tari Barong, akustik lagu berbahasa Jawa, grup band dangdut berbahasa Jawa, pentas teater mengenai Pangeran Diponegoro, show up gelar karya tas dan syal batik, serta besek dan kipas dari anyaman bambu.
BACA JUGA: Vonis Kasus Klithih Gedongkuning Dibacakan Besok, Kuasa Hukum Terdakwa: Kami Siap Banding!
Kegiatan tersebut, menurut Kristiyani, sepenuhnya dikelola oleh siswa. "Kegiatan ini semua dikerjakan oleh siswa, dari master of ceremony, property, aransemen, sutradara, termasuk narasinya. Pamong/guru hanya sebagai fasilitator," katanya.
Kristiyani berharap setelah kegiatan tersebut siswa dapat menyadari pentingnya kebersamaan, menghargai karya orang lain, menumbuhkan sikap gotong royong, kreatif dan percaya diri.
"Dengan begitu SMK Tamansiswa Jetis benar-benar menjadi pusat keunggulan yang bisa mencetak lulusan yang siap kerja," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Capaian Nyata BPJS Kesehatan, Bukti Pemerataan Layanan JKN Hingga ke Pedalaman
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Kereta Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Senin (14/7/2025)
- Prakiraan Cuaca Hari Ini, Jogja dan Sekitarnya Berawan
- Subhan Nawawi Ingatkan Jangan Ada Perpeloncoan Saat MPLS
- Jadwal DAMRI Jogja ke Semarang, Senin 14 Juli 2025
- Jadwal Bus Sinar Jaya (Malioboro-Pantai Parangtritis dan Pantai Baron Gunungkidul), Senin 14 Juli 2025
Advertisement
Advertisement