Advertisement
SAG Ajak Warga Berolahraga lewat Senam Massal

Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Ribuan sukarelawan Santrine Abah Ganjar (SAG) DIY mengajak warga berolahraga dalam acara senam massal di Balai Dusun Pringgolayan, Kecamatan Banguntapan, Bantul, Minggu (8/1/2023).
Sekretaris Jenderal Santrine Abah Ganjar DIY Guruh menjelaskan kegiatan itu diselenggarakan dengan mengajak masyarakat untuk menjalankan rutinitas olahraga pagi agar tubuh lebih bugar dan sehat.
Advertisement
Selain itu, senam massal diadakan untuk menyambut Tahun Baru dengan diiringi semangat baru. “Harapannya semua warga bisa mengikuti dan sekaligus mengenalkan Ganjar Pranowo selaku calon Presiden 2024 yang didukung Santrine Abah Ganjar dan juga masyarakat,” ujarnya dalam rilis kepada Harian Jogja, Minggu.
Kegiatan senam massal itu diikuti sekitar 1.500 peserta yang terdiri dari ibu-ibu, bapak-bapak dan anak muda. Agenda yang berlangsung selama dua jam itu turut diramaikan instruktur senam dan penyanyi dari Bantul.
Di wilayah DIY, SAG telah menjalankan sejumlah kegiatan, seperti membantu masyarakat dengan bagi-bagi sembako hingga menyantuni anak-anak yatim. Agenda ke depannya, SAG akan mengadakan kegiatan rutin serupa.
"Sesuai dengan rencana, SAG akan memperkenalkan gerakan sukarelawan SAG ini kepada para pedagang-pedagang. SAG juga akan membuat spanduk sehingga masyarakat akan lebih antusias ketika mengikuti kegiatan,” papar Guntur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Senator Amerika Serikat Berpidato 25 Jam, Kecam Presiden Trump
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 2 April 2025, Perhatikan. Ini Jadwal KRL Solo Jogja dari Stasiun Palur Sampai Tugu Jogja, Khusus Libur Lebaran hingga 13 April 2025
- Jadwal dan Rute Trans Jogja ke Tempat-Tempat Wisata
- Hari Kedua Lebaran, 2.000 Kendaraan Masuk Malioboro Per Jam
- Ingin ke Malioboro Hari Ini, Perhatikan Kantong Parkir dan Rekayasa Lalin Berikut Ini
- Polres Bantul Belum Simpulkan Penyebab Kematian Warga Wonogiri yang Ditemukan di Kali Code
Advertisement
Advertisement