Anak Muda Diperkenalkan Wayang Lewat Animasi Srikandi
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Guna mengembangkan implementasi nilai-nilai luhur pada warisan budaya tak benda (WBTB), Pemerintah Kota Jogja melalui Dinas Kebudayaan terus mengenalkan seni budaya. Film animasi “Srikandi” menjadi sarana pengenalan melalui visual animasi yang lebih menyenangkan bagi generasi muda.
Pengenalan tersebut diselenggarakan mulai 28-29 Maret 2023 di Science Theater, Taman Pintar, Yogyakarta dan diikuti oleh berbagai peserta dari anak hingga remaja. “Kamu memberikan edukasi serta menyampaikan dengan cara yang lebih kekinian dan mudah dikenal,” ujar Kepala Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Yetti Martanti pada Selasa, (28/3/2023).
Advertisement
Dirinya ingin mengajak mengenakan wayang melalui pendekatan yang berbeda tidak seperti pada pagelaran wayang pada umumnya yang masih tradisional. Meskipun begitu, anak-anak tersebut tidak harus menjadi dalang. “Anak-anak yang datang ke acara ini dan bisa menikmati dan melestarikan wayang saja sudah luar biasa,” katanya.
Baca juga: Besaran Kerugian Indonesia Usai Batal Gelar Piala Dunia U-20
Selain melihat film animasi, peserta juga diajak untuk bermain game yang seru. Seperti bedah tokoh wayang, tebak tokoh wayang, membuat wayang dari kertas serta menggerakkan wayang sesuai dengan sifat atau karakter wayang.
Kegiatan semacam ini diharapkan dapat memperdalam pemahaman serta edukasi mengenai wayang dengan menggandeng Dinas Pendidikan Kota Jogja sehingga optimalisasi lebih mudah di sekolah-sekolah.
“Melalui wayang, generasi muda bisa mengekspresikan dan berimajinasi. Wayang juga bisa menjadi contoh bagaimana mereka belajar mengenai arti tentang rasa sopan, sabar, tegas,” kata salah satu pedalang Elisha Orcarus Alasso. Dirinya terhadap kegiatan tersebut dapat menggairahkan ketertarikan dan menumbuhkan kreativitas. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Mendorong Pilkada yang Inklusif dan Ramah Difabel
- Terbukti Langgar Netralitas, Seorang ASN di Bantul Dilaporkan ke BKN
- KPU Sleman Targetkan Distribusi Logistik Pilkada Selesai dalam 2 Hari
- 20 Bidang Tanah Wakaf dan Masjid Kulonprogo Terdampak Tol Jogja-YIA
- Jelang Pilkada 2024, Dinas Kominfo Gunungkidul Tambah Bandwidth Internet di 144 Kalurahan
Advertisement
Advertisement