Advertisement
Hari Libur Tetap Buka, Loket Layanan Adminduk Sleman Laris Manis

Advertisement
Harianjogja.com, SLEMAN—Jelang Lebaran, Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa, memantau jalannya pelayanan publik dan administrasi kependudukan (adminduk) di sejumlah instansi di lingkup Pemerintahan Kabupaten Sleman.
Hasilnya, layanan adminduk di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Sleman masih diserbu warga sampai Kamis (20/4/2023) pukul 12.00 WIB, sesuai dengan aturan jam buka yang diberlakukan.
Advertisement
Begitu pula dengan situasi yang terjadi Kantor Kecamatan Mlati, Depok, Kelurahan Caturtunggal dan Puskesmas Depok III yang turut dipantau Danang. Semuanya masih ramai dikunjungi warga.
“Pemkab Sleman berkomitmen melayani pengurusan adminduk di masa-masa jelang Lebaran untuk mempermudah masyarakat. Terutama yang tidak bisa datang di hari biasa karena kerja dan sekarang saat cuti bisa mendapatkan layanan dengan lancar,” tuturnya, Kamis.
Danang menyebutkan antusias masyarakat cukup tinggi dalam mengakses layanan adminduk jelang Lebaran ini. Sedikitnya ada 60 warga yang mengakses layanan di Kantor Kecamatan Depok pada Rabu (19/4/2023).
Bagi Wabup, data itu jadi gambaran kehadiran layanan kependudukan cukup berperan penting pada momentum jelang Lebaran. Artinya, Pemkab tidak rugi membuka layanan di hari-hari libur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Long Weekend, Asita Perkirakan Wisatawan Lebih Ramai dari Lebaran
Advertisement
Berita Populer
- Usung Keindahan Batik Geblek Renteng, Taco Garap Hotel Bergaya Modern di Kulonprogo
- Indekos di Jogja Tak Punya Izin Hanya Didenda Rp200 Ribu
- Polisi Tangkap 3 Pelaku Pengeroyokan Anggota PSHT di Parangtritis
- Pengumuman! Layanan Permohonan SIM dan SKCK Libur, 1-4 Juni 2023
- Mengaku Polisi, Pria Asal Klaten Rampas HP Pelajar di Bantul
Advertisement
Advertisement