Advertisement
Muhammadiyah-Aisyiyah Kota Jogja Dukung Pelaksanaan Pemilu 2024 Bersih dan Bermartabat

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Jogja mendukung pelaksanaan Pemilu 2024 berjalan secara bersih dan bermartabat.
Ketua PDM Kota Jogja Aries Madani mengatakan Muhammadiyah memang bukan organisasi politik meski secara organisasi Muhammadiyah tahu betul soal politik. Muhammadiyah, katanya tetap berpolitik namun bukan politik praktis yang hanya mengedepankan kepentingan sesaat.
Advertisement
BACA JUGA: Haedar Nashir: Kampus Muhammadiyah Punya Peran Penting Membangun Moral dan Peradaban
Muhammadiyah, lanjut Aries tetap mengingatkan para kader untuk tidak meyeret organisasi dalam politik praktis. "Muhammadiyah mengedepankan politik adiluhung yang tak membawa hal berbau kepentingan sesaat, untuk dibawa ke dalam kegiatan-kegiatan Muhammadiyah," katanya usai pelaksanaan Musyawarah Daerah Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) dan Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Jogja, Minggu (14/5/2023).
Jika ada kader Muhammadiyah yang ingin berpolitik praktis, katanya, maka PDM mempersilahkan untuk masuk dalam partai politik. Dia meminta kader tersebut berkompetisi dengan sebaik mungkin. "Kalau sudah masuk parpol, harus bisa membawa diri dengan baik. Muhammadiyah siap membekali dari sisi kebangsaan, dan etika politik lainnya seperti tidak korupsi," kata Aries.
Hal senada disampaikan Ketua PDA Kota Jogja, Rowiyah. Pemilu 2024 menjadi tantangan bagi Aisyiyah bagaimana pelaksanaannya dapat berjalan secara jujur, bersih dan berperadaban. PDA, katanya, akan terus mensosialisasikan tahun politik yang damai dan adem ayem kepada seluruh elemen di Aisyiyah. "Kami juga ingin mewujudkan risalah perempuan berkemajuan sampai tingkat terbawah. Ini sangat penting karena setelah pandemi, semua mengalami penurunan," katanya.
Pengurus Baru
Pada Musyda PDM & PDA Kota Jogja yang digelar di SMA Muhammadiyah 1 Jogja, Aries Madani terpilih menjadi Ketua PDM Kota Jogja Periode 2022-2027. Aries menggantikan posisi Ketua PDM Kota Jogja Periode 2015-2022, Akhid Widi Rahmanto.
Adapun Ketua PDA Kota Jogja Periode 2022-2027, Rowiyah menggantikan posisi Ketua PDA Kota Jogja Periode 2015-2022, Himmatus Sudja’ah. Pemilihan Ketua PDM-PDA Kota Jogja periode 2022-2027 ini menerapkan evoting yang terintegrasi dengan sistem digital.
Usai terpilih, Aries menyatakan komitmen untuk melaksanakan kesepakatan dalam Musyda untuk membumikan risalah Islam menuju Jogja berkemajuan. "Jogja merupakan etalase Muhammadiyah di Indonesia. Kami tak ingin Jogja hanya menjadi tempat lahir Muhammadiyah saja, tapi bagaimana memajukan dan mewujudkan Muhammadiyah berkemajuan di sini. Kami harus bekerja keras untuk berjalan," kata Aries.
Begitu juga dengan Rowiyah. Ia bertekad menjadikan Jogja yang menjadi tempat lahirnya Muhammadiyah dan Aisyiyah sebagai pemancar suluh keteladanan bagi wilayah lainnya. "Meski tidak mudah, kami akan melaksanakan amanah yang telah ditetapkan dalam Musyda. Bertekad Muhammadiyah dan Aisyiyah di Jogja harus berkemajuan untuk Indonesia melintasi zaman,” ucapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Tiket Gratis Masuk Ancol, Berlaku Bagi Pengunjung Tak Bawa Kendaraan Bermotor
Advertisement
Berita Populer
- Taman Pintar Bangun Wahana Nglaras Budaya
- 11 Abdi Dalem Kraton Yogyakarta Dilantik Jadi Komcad Matra Laut
- Banyak yang Enggak Bayar, Target Penerimaan Retribusi Sampah Kota Jogja Sulit Tercapai
- Kualitas Udara Jogja Menurun, DLH Klaim Debu Biang Utamanya
- Pemkot Jogja Salurkan Bantuan Beras untuk 1.036 Keluarga di Danurejan
Advertisement
Advertisement