Advertisement

Sumadi Pensiun, Pejabat Ini Resmi Dilantik Jadi Pejabat Wali Kota Jogja

Media Digital
Senin, 22 Mei 2023 - 19:57 WIB
Arief Junianto
Sumadi Pensiun, Pejabat Ini Resmi Dilantik Jadi Pejabat Wali Kota Jogja Suasana pelantikan Pejabat Wali Kota Jogja Singgih Raharja yang dilakukan Sultan HB X di Kepatihan, Senin (22/5/2023). - Harian Jogja/Triyo Handoko

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Pelantikan Pejabat Wali Kota Jogja dilakukan Sultan HB X dilakukan di kompleks Kepatihan, Senin (22/5/2023). Sultan melantik mantan Kepala Dinas Pariwisata DIY, Singgih Raharjo untuk menakhodai Pemkot Jogja.

Singgih menggantikan Sumadi yang sudah purnatugas. Penghentian Sumadi dan pelantikan Singgih sebagai Pejabat Wali Kota Jogja tersebut telah disahkan oleh Kementerian Dalam Negeri. Singgih akan bertugas selama setahun sejak dilantik.

Advertisement

Dalam pelantikan tersebut Singgih juga sudah memberikan sumpahnya untuk Amanah dalam menjalankan tugas barunya tersebut. Pakta integritas juga sudah ditandatanganinya untuk menciptakan pemerintahan yang transparan dan akuntabel. “Tugas baru ini akan saya emban dengan baik, Ngersa Dalam sudah menyampaikan beberapa point untuk kami tindak lanjuti,” kata Singgih, Senin sore.

Sultan meminta Singgih untuk menjaga kekondusifan wilayah menjelang pemilu ini. “Beliau meminta kami untuk menjaga netralitas dan mengutamakan kekondusifan menjelang pemilu, tentu akan kami laksanakan dengan baik,” ujar dia.

BACA JUGA: DPRD Jogja Tuding Gratifikasi Pekerja Outsourcing di Pemkot Jogja Tak Hanya di Satpol PP

Singgih menjamin akan berusaha semaksimal mungkin menjaga situasi keamanan Kota Jogja saat pemilu. “Nanti tentu akan berkoordinasi dengan berbagai pihak, dari instansi pemerintahan, masyarakat, sampai partai politik akan kami koordinasikan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban,” terangnya.

Berbagai program Pemkot Jogja juga akan dilakukan SInggih dengan maksimal. “Dari soal sampah, pariwisata, dan lainnya kami akan teruskan program-programnya. Terutama pengentasan kemiskinan, ini juga jadi pesan Sultan untuk terus diupayakan,” ujarnya.

Soal sampah, jelas singgih, akan terus menurunkan tonase produksi harian. “Berbagai upaya kami usahakan agar bisa diturunkan produksi sampahnya, semuanya akan diperhitungkan dengan jeli agar menurun dan tidak terlalu membebani TPST Piyungan,” ucapnya.

Terkait dengan pariwisata, lanjut Singgih, juga akan diupayakan untuk terus menggenjot sektor tersebut. “Predikat kota wisata yang diemban Kota Jogja tentu akan terus diupayakan agar meningkat, latar belakang saya sebelumnya juga akan membantu pengembangan pariwisata ini,” tuturnya.

Mantan Pejabat Wali Kota Jogja, Sumadi berpesan agar masalah sampah dapat prioritas penanganan oleh Singgih. “Masalah sampah tetap perlu diarusutamakan karena dampaknya multi sektor, supaya tidak berdampak melebar perlu diprioritaskan,” jelasnya, Senin siang.

Masalah sampah, jelas Sumadi, perlu dikoordinasikan ke semua organisasi perangkat daerah (OPD). “Semua OPD semasa kami sudah digerakan bersama, ini perlu terus digerakan bersama karena tidak bisa hanya dipasrahkan ke DLH saja, tapa kerjasama multi sektor tentu akan kewalahan mengatasinya,” terangnya.

Sumadi sendiri optimis Singgih dapat menyelesaikan permasalahan yang ada dengan baik. “Saya optimis beliau mampu menangani dengan baik, terutama pariwisata saya yakin dapat terus didongkrak capaian-capaiannya,” katanya.

Evaluasi terhadap program-program yang sudah dijalankan Pemkot Jogja, menurut Sumadi, juga perlu dilakukan Singgih. “Evaluasi tentu hal yang baik, agar program terbaik dapat dijalankan dan capaiannya dapat semaksimal mungkin. Seperti stunting ini kami sudah berusaha untuk terus menurunkan angkanya, tentu harus dievaluasi dan inovasi program dilakukan agar stunting teratasi dengan baik,” ujarnya.

Sumadi sendiri terbuka untuk dimintai masukan dan saran. “Tentu koordinasi apapun bentuknya saya terbuka dengan beliau [Singgih] untuk masyarakat Jogja yang terus lebih baik pembangunannya,” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Airlangga Hartato Sebut Jokowi Milik Bangsa dan Semua Partai

News
| Rabu, 24 April 2024, 16:37 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement