Advertisement
Wukirsari Masuk 75 Desa Wisata Terbaik Nasional, Ini Kelebihannya
Advertisement
Harianjogja.com,BANTUL—Dinas Pariwisata menyatakan bahwa Wukirsari, Bantul masuk dalam 75 desa wisata terbaik nasional dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023. Saat ini desa wisata yang ada di Kapanewon Imogiri Bantul tersebut tinggal menunggu satu tahap lagi untuk dalam tiga besar terbaik atau juara harapan.
“Sabtu dan Minggu ini penilaian untuk menuju tahap terakhir yang rencananya akan dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno,” kata Sub Koordinator Kelembagaan dan Sumber Daya Pariwisata Bidang Pengembangan Ekonomi Kreatif dan SDM, Dinas Pariwisata, Karman, Jumat (26/5/2023).
Advertisement
BACA JUGA : 8 Desa Wisata Diajak Maksimalkan Potensi
Karman mengatakan Bantul sebenarnya mengajukan 30 desa wisata dalam Anugrah Desa Wisata Indonesia tahun ini, namun yang lolos untuk kategori desa wisata berkelanjutan hanya Wukirsari. Wukirsari ini bersaing dengan 4.537 peserta lainnya se-Indonesia. Setiap tahapan lolos mulai dari tahapan 500 besar, 300 besar, hingga 75 besar saat ini.
Ada empat indokator Wukirsari akhirnya bisa lolos dalam ajang tersebut, yakni kelanjutan kelembagaan, sosial ekonomi, budaya, dan lingkungan. Untuk kelembagaan harus ada lembaga yang mengurusi desa wisata, ada laporan administrasi, hingga komposisi pengurus desa wisata terdiri dari pria dan wanita.
Kemudian indikator sosial ekonomi bisa memberikan dukungan dan konstribusi kesejahteraan masyarakat. “Sementara lingkungan yang dinilai adalah ada pengolahan limbah yang baik,” ujar Karman. Selain itu yang menjadi daya tarik di Wukirsari adalah adanya kerajinan dan paket wisata edukasi membatik bagi wisatawan.
Ia berharap Wukirsari kembali terpilih menjadi juara dalam Anugerah Desa Wisata Indonesia tahun ini. “Dengan predikat tersebut menjadi penyemangat untuk mensejahterakan masyarakat melalui pengembangan desa wisata dan penyemangat bagi desa wisata lainnya untuk mengembangkan wisata yang sama,” ucapnya.
BACA JUGA : Perkuat Pengelolaan Desa Wisata, 3 Pokdarwis Ini Dinilai
Lurah Wukirsari, Susilo Hapsoro berharap dalam penilaian Sabtu dan Minggu ini Wukirsari bisa lolos dan menjadi juara Anugerah Desa Wisata Indonesia 2023. “Ini masih ada penilaian satu tahap lagi,” ujarnya.
Ia mengatakan Wukirsari memiliki paket wisata edukasi membatik yang selama ini mampu memberdayakan warga sekitar. “Selain manfaat wisata untuk perekonomian masyarakat juga pengaruhnya melestarikan seni dan budaya,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Presiden Prabowo Ajak Ormas Menghilangkan Kemiskinan dari Bumi Indonesia
Advertisement
Sepanjang 2024, 100 Juta Wisatawan Kunjungi Museum Sains dan Teknologi di China
Advertisement
Berita Populer
- Fadli Zon Dorong Pembangunan Ribuan Museum di Indonesia, Jogja Jadi Contoh
- Layanan SIM Keliling Malam Minggu Ini Tersedia di Alun-alun Kidul
- Hanya ada 7 Siswa, Belajar Mengajar di SD Jatimulo Bantul Seperti Les Privat
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 18 Januari 2025, Tol Klaten-Purwomartani, Kemiskinan DIY, Sultan Kumpulkan Lurah dan Jaga Warga Hari Ini
- Tak Ada Kejelasan, Korban Apartemen Malioboro City Akan Mengadu ke Sultan Jogja
Advertisement
Advertisement