Kampanyekan Motor Listrik, PLN Gandeng Kosmik Jogja
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—PLN bersama Komunitas Sepeda dan Motor Listrik (Kosmik) Jogja, menggelar kopdar motor listrik di Halaman Kantor PLN UP3 Jogja. Kegiatan ini menjadi salah satu kampanye penggunaan motor listrik kepada masyarakat.
Ketua Kosmik Jogja, Restu menuturkan bahwa kopdar ini merupakan agenda rutin dari komunitas motor listrik di Jogja. Juga sebagai bentuk kampanye penggunaan motor listrik kepada masyarakat.
Advertisement
"Kami ingin menunjukkan bahwa motor listrik ini adalah kendaraan yang hemat dan bisa diandalkan untuk kegiatan sehari-hari, termasuk untuk bekerja juga," tutur Restu melalui keterangan persnya, Rabu (8/11/2023).
Kegiatan tersebut diikuti lebih dari 50 motor listrik dari berbagai merk dan komunitas, dan dihadiri oleh Manajemen PLN UID Jateng DIY dan UP3 Jogja, PLN Pusharlis, dan juga perwakilan dari Dinas ESDM DIY.
Dalam acara tersebut juga dilangsungkan mini touring keliling Kota Jogja, diskusi tentang kendaraan listrik bersama PLN UP3 Jogja, PLN Pusharlis dan Perwakilan Dinas ESDM, serta pengundian doorprize bagi peserta kopdar.
Restu pun juga mengajak masyarakat agar beralih menggunakan motor listrik. Alasannya biaya operasional motor listrik yang lebih murah dan tentu untuk mendukung terciptanya lingkungan tanpa polusi.
"Saya sudah merasakannya karena motor listrik bisa menghemat biaya operasional saya sehari-hari, dan dengan menggunakan motor listrik kita turut serta menjadi pahlawan dalam menghilangkan polusi dari bumi ini," ujar Restu.
Manager PLN UP3 Jogja Adi Dwi Laksono menyampaikan bahwa kopdar ini merupakan bentuk dukungan PLN terhadap para pengguna motor listrik di Jogja. Even tersebut juga menjadi media diskusi untuk pengguna motor listrik mengenai perkembangan motor listrik di Jogja. dan juga infrastruktur yang dibutuhkan pengguna motor listrik di Jogja.
"Kami mengundang pihak-pihak terkait untuk memfasilitasi para pengguna motor listrik agar menyampaikan apa saja yang bisa PLN fasilitasi untuk meningkatkan kemudahan pengguna motor listrik di Jogja," ungkap Adi.
Dalam kesempatan itu Adi juga menginformasikan kepada para peserta kopdar, terkait adanya Diskon Perubahan Daya Listrik hingga daya 7700 VA yang sedang berlangsung saat ini, dengan membayar Rp271.023,- .
Ia menyampaikan juga bahwa saat ini PLN UP3 Jogja telah menggunakan 34 motor listrik sebagai kendaraan operasional Petugas Pelayanan Teknik, sebagai bentuk dukungan PLN terhadap peralihan dari kendaraan BBM ke kendaraaan listrik.
"Harapannya masyarakat semakin mengenal motor listrik dan semakin banyak yang beralih ke motor listrik, karena motor listrik ini adalah motor yang hemat, efisien dan yang pasti ramah lingkungan," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem Periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pilkada 2024, KPU Kulonprogo Tetapkan 775 Daftar Pemilih Tambahan
- Polres Gunungkidul Bakal Terjunkan Ratusan Personel Pengamanan Pilkada 2024
- Aliansi Muda Muhammadiyah Janji Menangkan Kustini-Sukamto di Pilkada Sleman
- Kantongi Izin TRL, Teknologi Pemusnah Sampah Dodika Incinerator Mampu Beroperasi 24 Jam
- Korban Apartemen Malioboro City Syukuri Penyerahan Unit, Minta Kasus Tuntas
Advertisement
Advertisement