Advertisement
Cup Mesin Tiba-tiba Berasap, Honda Civic 1988 Terbakar di Patuk Gunungkidul

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Sebuah mobil Honda Civic tahun 1988 bernomor polisi AA1353A terbakar di Padukuhan Widoro Kulon, Kalurahan Bunder, Patuk, Gunungkidul pada Kamis (25/1/2024). Hanya saja penyebab kebakaran belum diketahui pasti.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gunungkidul, Sumadi mengatakan kejadian berawal ketika pengemudi mobil berinisial EK, 37, warga Gunungkidul tersebut melakukan perjalanan dari Banaran, Playen menuju Piyungan.
Advertisement
BACA JUGA: Mobil Terbakar di Parkiran Solo Paragon Mall, Pengunjung Panik
“Sampai di lokasi kejadian, tiba-tiba cup mesin depan mengeluarkan asap yang sangat tebal. Refleks pengemudi langsung menepi dan meminta bantuan warga sekitar dengan alat linggis untuk mencongkel cup depan lalu menyiram pakai air yang ada di sekitar,” kata Sumadi dihubungi, Kamis (25/1/2024).
Sumadi menambahkan kap mesin tersebut terbakar dan rusak. Kerugiannya mencapai Rp10 juta.
Sebelumnya, Kasubag Tata Usaha UPT Pemadam Kebakaran Gunungkidul, Ngadiyono mengatakan sudah ada empat kejadian kebakaran selama dua pekan pada Januari 2024. Dua kejadian akibat lilin dan dua sisanya terjadi karena perapian dapur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Berangkat Hari Ini (16/7/2025), dari Stasiun Palur Sampai Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks dari Jogja ke Kutoarjo PP, Hari Ini Rabu 16 Juli 2025
- Jadwal Layanan SIM Keliling Gunungkidul, Rabu 16 Juli 2025
- Update Jadwal KRL Jogja Solo per Rabu, 16 Juli 2025, Lengkap dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Jadwal Layanan SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Ini, Rabu 16 Juli 2025
Advertisement
Advertisement